Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moyes: Young Bukan Tukang "Diving"

Kompas.com - 09/11/2013, 19:28 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester United (MU), David Moyes, membantah jika Ashley Young dicap sebagai pemain yang suka diving. Young dituduh melakukan diving pada partai MU kontra Real Sociedad di Liga Champions, Rabu (6/11/2013) lalu.

Saat itu, wasit asal Italia, Nicola Rizzoli, memberikan hadiah penalti setelah Young terjatuh di kotak penalti Sociedad. Namun, tembakan penalti Robin van Persie mampu digagalkan kiper Sociedad, Claudio Bravo.

"Wasit berada sekitar dua meter saat itu (dari Young) dan ia kemudian memberikan penalti. Anda tanyakan saja ke wasit," kata Moyes seperti diberitakan BBC, Jumat (8/11/2013).

Menurut Moyes, penilaian banyak orang terhadap Young atas peristiwa tersebut lebih dikarenakan reputasi Young selama ini. Padahal menurut Moyes, Rizzoli telah melakukan keputusan yang benar dan tak mungkin tertipu oleh ulah Young, jika ia melakukan diving.

"Wasit yang membuat keputusan. Rizzoli sangat berpengalaman. Anda mungkin bisa meragukanya, tetapi ia berada sekitar dua meter," ujar Moyes.

"Dia wasit yang memimpin final Liga Champions 2013. Anda mengharapkan kehebatannya. Apapun yang Anda bicarakan harus lebih banyak tentang wasit Rizzoli daripada pemain, seperti Young," lanjut Moyes.

"Bagi saya, di mana saya berada, saya pasti berpikir itu penalti. Semua orang sekarang bisa berdiri kembali dan menonton dari televisi," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com