Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Twente Kehilangan Gigi Saat Selebrasi

Kompas.com - 22/10/2013, 02:05 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Reuters
AMSTERDAM, KOMPAS.com — Pelatih Twente, Michel Jansen, harus membayar tagihan yang mahal dari dokter gigi setelah giginya copot akibat terhantam oleh asistennya, saat mereka merayakan gol yang dicetak Luc Castaignos ke gawang Ajax Amsterdam, Sabtu (19/10/2013). Sayang, laga ini berakhir dengan hasil imbang 1-1 karena Ajax berhasil membalas menjelang laga usai.

Youri Mulder secara tidak sengaja meninju mulut Jansen saat keduanya tengah merayakan gol pembuka Twente yang menjamu juara bertahan Liga Belanda tersebut. Tetapi, pada menit ke-81, Kolbeinn Sigthorsson mampu menyamakan skor.

"Youri merayakannya dengan sangat bersemangat," kata Jansen kepada para pewarta.

Rupanya "pengorbanan" Jansen tidak berakhir sempurna sebab Twente hanya bisa meraih satu poin di markas sendiri. Meskipun demikian, tambahan satu angka ini membawa Twente berada di puncak klasemen dengan raihan total 19 poin, unggul satu angka atas PSV Eindhoven yang kalah 0-1 dari Gronigen, serta PEC Zwolle dan Ajax di peringkat ketiga dan keempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com