Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Mental Menempa Pemain Timnas U-19

Kompas.com - 18/10/2013, 11:00 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Penguasaan teknik bermain sepak bola sudah tentu menjadi modal utama bagi timnas U-19 bisa meraih prestasi gemilang saat ini, juara Piala AFF U-19 dan masuk ke putaran final Piala Asia U-19 yang akan digelar di Myanmar tahun depan.

Namun, banyak yang kagum dan bertanya-tanya bagaimana tim asuhan pelatih Indra Sjafri itu bisa kompak, tenang saat bermain, dan tetap menunjukkan perjuangan sampai peluit akhir dibunyikan wasit.

Pelatih Indra Sjafri dalam beberapa kesempatan sebelumnya pernah mengatakan bahwa ia sangat memperhatikan aspek spiritual para pemain. Bukan hanya itu, di dalam ofisial timnas, rupanya ada pelatih mental yang secara khusus memperhatikan dan mengasah aspek-aspek nonteknis tersebut.

Dialah Guntur Cahyo Utomo yang dipercaya pelatih Indra Sjafri untuk memperkokoh mental para pemain asuhannya. Pertemuan Guntur dan Indra terjadi sejak awal 2011. Saat itu, Guntur menjadi salah satu pembicara dalam seminar di Yogyakarta dan Indra belum ditunjuk sebagai pelatih timnas U-16.

"Mulai April atau Mei 2012, saya mulai terlibat di dalam tim. Ketika juara di Hongkong (U-17), saya hanya mendukung dari belakang," ujar Guntur yang mendalami ilmu psikologi di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Sebelumnya, kemampuan teknis mungkin menjadi acuan utama kepelatihan timnas. Namun, kini terbukti dan disadari bahwa pelatihan mental pun harus menjadi salah satu pilar untuk membangun kekuatan timnas.

Pelatih mental berperan besar membekali kekuatan teknik dan taktik untuk memenangkan sebuah pertandingan. Tujuan utamanya jelas, menjadikan setiap pemain bermental juara sekaligus membangun harmoni dan kerja sama tim.(Eko Priyono)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com