Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Bakal Pakai Wasit Asing

Kompas.com - 26/04/2013, 17:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Komite Wasit PSSI, Robertho Rouw, mengungkapkan akan coba menggunakan wasit asing untuk memimpin kompetisi sepak bola nasional. Wasit-wasit asing itu rencananya akan mulai ditugaskan pada paruh kedua kompetisi tertinggi di Indonesia.

"Wasit yang kita pakai berasal dari Asia Tenggara saja. Mereka rencananya akan mulai kita pakai di paruh kedua kompetisi," ungkap Robertho kepada wartawan di Kantor PSSI, Jakarta, Jumat (26/4/2013).

Robertho mengakui, saat ini memang masih banyak wasit-wasit bermasalah. Menurut anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu, penggunaan wasit asing tersebut diharapkan bisa dijadikan contoh bagi wasit-wasit lokal dalam hal bagaimana cara memimpin pertandingan dengan baik dan benar.

"Kalau wasit itu memimpin pertandingan dengan benar, saya rasa tidak akan ada masalah. Nanti, dari komite wasit akan melakukan penilaian dan syarat-syarat ketat juga bagi para wasit lokal maupun asing," bebernya.

Meski begitu, Robertho menuturkan, penggunaan wasit asing ini baru sekadar wacana yang dikemukakan Komite Wasit PSSI. Nantinya, rencana pemakaian wasit asing tersebut akan dijadikan salah satu pokok bahasan dalam rapat Exco PSSI pada 6 Mei mendatang.

Robertho menambahkan, dalam rapat Exco itu pihaknya juga berencana membahas agar wasit bisa kembali di bawah naungan PSSI, bukan operator liga. Hal itu dilakukan supaya PSSI bisa mengontrol semua perangkat pertandingan.

"Jadi, semua persoalan mengenai perangkat pertandingan akan dibenahi semua dan semua ini tugas kita. Di rapat Exco kita akan bicarakan wacana ini agar dapat dijadikan sebuah keputusan," tukas Roberto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com