Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turnamen Sepak Bola Tingkat SMP Resmi Dimulai

Kompas.com - 23/02/2013, 20:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Turnamen Dua Kelinci Junior Football League 2013 resmi bergulir pada Sabtu (23/2/2013). Ajang ini serentak dilangsungkan di lima kota besar di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, dan Yogyakarta. Jumlah peserta di setiap kota bervariasi antara 20 sampai 22 Sekolah Menengah Pertama (SMP).

"Saya bersyukur dengan bergabungnya Dua Kelinci dan Tabloid Bola dalam Junior Football League. Hal ini membuktikan bahwa masih banyak yang memperhatikan generasi muda sepak bola. Saya akan berkomitmen untuk terus menjalankan Junior Football League setiap tahunnya dan melakukan pengembangan di beberapa kota lainnya sebagai sarana untuk para pelajar SMP bersaing dan berkompetisi secara sehat dan sportif," ujar Muly Munial, selaku Dirut PT Munial Sport Group.

"Bagi Dua Kelinci, ini adalah sebuah kebanggaan tersendiri untuk turut mendukung pembinaan sepak bola usia dini melalui kegiatan sepak bola," ucap Direktur Sales dan Marketing Dua Kelinci, Theo Gazali.

"Dua Kelinci memberikan tanggapan positif untuk Junior Football League 2013 yang digelar oleh Munial Sport Group (MSG), karena dengan ajang ini dapat menciptakan atau menemukan bakat-bakat baru sepak bola untuk kemudian mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional di kemudian hari," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com