Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dramatis, Fulham Taklukkan 10 Pemain Arsenal

Kompas.com - 03/01/2012, 02:22 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Sempat tertinggal 0-1 di babak pertama, Fulham bangkit dan menang 2-1 atas Arsenal dalam laga lanjutan Premier League, Senin atau Selasa (3/1/2012) dini hari WIB. Dua gol kemenangan Fulham dicetak oleh Steve Sidwell dan Bobby Zamora di babak kedua. Kemenangan ini juga tak lepas dari kartu merah yang didapat oleh pemain belakang Arsenal, Johan Djourou.

Hasil ini membuat Arsenal gagal menggeser posisi Chelsea yang ada di peringkat keempat. Robin van Persie dkk harus puas di peringkat kelima dengan 36 poin. Sementara Fulham naik ke peringkat ke-13 dengan 23 poin.

Arsenal langsung mendominasi pertandingan sejak awal babak pertama. Pasukan Arsene Wenger tak memberi kesempatan kepada Fulham untuk mengembangkan permainan mereka. Beberapa peluang juga sempat mereka ciptakan meski belum mampu dimanfaatkan dengan baik.

Salah satu peluang didapat Arsenal oleh Aaron Ramsey. Sayang, bola tendangannya masih terlalu lemah sehingga dengan mudah ditangkap oleh kiper Fulham, David Stockdale.

Memasuki menit ke-10, Fulham mampu bangkit dan keluar dari tekanan. Mereka justru beberapa kali memberikan ancaman ke pertahanan Arsenal yang dikomando Pet Mertesacker. Namun, sama seperti Arsenal, upaya mereka belum menemui hasil sempurna.

Saat berusaha untuk menekan, gawang Fulham justru kebobolan pada menit ke-21. Umpan terukur dari Ramsey berhasil disambar dengan sundulan oleh Laurent Koscielny yang maju ke depan. Stockdale berusaha untuk menahan bola, namun gagal mencegah terjadinya gol.

Tiga menit berselang, Arsenal kembali mendapat peluang untuk mencetak gol. Tetapi kali ini upaya dari "The Gunners" mampu diredam oleh Stockdale yang tampil gemilang mementahkan dua peluang emas tim tamu lewat kaki Ramsey dan Alex Song.

Fulham coba membalas, namun terus gagal ditangan para pemain belakang Arsenal. Hasilnya, hingga akhir babak pertama kedudukan 1-0 untuk Arsenal tetap bertahan.

Di awal babak kedua, Fulham balik menekan Arsenal. Pada menit ke-46, Bryan Ruiz mampu menciptakan ancaman ke gawang Arsenal yang dikawal oleh Wojciech Szczesny. Beruntung bagi tim tamu, tendangan Ruiz masih lemah sehingga bola masih mampu ditangkap dengan baik oleh Szczesny.

Fulham terus mengempur pertahanan Arsenal. Dimotori oleh Danny Murphy, pasukan Martin Jol ini terus memberikan ancaman ke gawang Szczesny. Namun, dari semua peluang yang didapat oleh Ruiz, Clint Dempsey, Bobby Zamora, dan Moussa Dembele tak satu pun yang mampu dikonversi menjadi gol. Banyak dari peluang tersebut terbuang percuma karena akurasi penyelesaian pemain Fulham terbilang buruk.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com