Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenger: Musim Lalu yang Terberat

Kompas.com - 15/07/2011, 23:01 WIB

LONDON, Kompas.com — Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menyatakan bahwa musim lalu adalah yang terberat baginya selama berkarier sebagai pelatih. Saat itu, ia memasuki musim hampa gelar keenam secara berturut-turut di Arsenal. Kekalahan dari Birmingham City di final Piala Liga bahkan sempat membuat mental anak-anak asuhnya terpuruk sehingga berimbas pada inkonsistensi permainan mereka.

"Bagian terakhir (dari musim lalu) adalah yang terberat (dalam karierku). Secara emosional, hal itu sangat sulit karena kami ada di bawah. Anda bisa lihat bahwa tiga atau empat minggu terakhir sangatlah sulit," kata mantan Pelatih Nagoya Grampus itu.

"Hal itu karena aku mengambil penuh tanggung jawab atas apa yang terjadi," tambahnya.

"Aku tahu kami sempat hilang arah di beberapa titik dan aku punya banyak sekali harapan untuk tim. Sebab, saat November dan Desember, Anda bisa merasakan bahwa tim ini bisa memenangkan segalanya, dan itu sangat nyaris."

Apa yang terjadi musim lalu diharapkan dapat menambah kematangan dan kedewasaan para pemain muda Arsenal. Wenger ingin agar para pemainnya memiliki mental juara yang bisa mengangkat tim jauh lebih baik lagi.

"Aku percaya bahwa kami benar-benar cukup bagus. Apa yang kami lakukan musim lalu, mempertimbangkan usia dari pasukan dan masalah-masalah yang dihadapi seperti cedera pemain, adalah sebuah penghargaan bagi tim dan kami punya kesempatan yang bagus saat ini untuk menunjukkan kualitas kami," kata pelatih yang menukangi Arsenal sejak lebih dari 14 tahun lalu itu.

"Jika Anda seorang pemenang, Anda akan mengatakan, 'Kita sangat nyaris tahun lalu, ayo kita menangkan tahun ini'. Anda akan kembali."

"Aku percaya tujuan sebenarnya dari tim ini ada di sana. Mereka tahu, sama seperti aku, bahwa kami sangat, sangat nyaris musim lalu."

"Kami berniat untuk menunjukkan pada setiap orang bahwa kami bisa melakukannya. Kami adalah tim muda dan bisa menjadi lebih baik lagi. Itu menuntut kekuatan karakter yang dimiliki para juara. Itulah yang ingin kami tunjukkan."

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com