Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Argentina Seri Lagi

Kompas.com - 07/07/2011, 10:40 WIB

SANTA FE, KOMPAS.com - Kesebelasan nasional Argentina kembali mendulang hasil seri di fase Grup A Copa America 2011. Setelah bermain 1-1 dengan Bolivia pada laga pertama, mereka ditahan Kolombia 0-0, pada laga kedua, di Estadio Brigadier General Estanislao Lopez, Kamis (7/7/2011) pagi WIB.

Dibanding pertandingan melawan Bolivia, Argentina hanya mengubah susunan starter untuk lini belakang pada duel versus Kolombia ini. Dengan komposisi itu, Argentina tampak dominan dan cukup konsisten menciptakan peluang setidaknya pada sepuluh menit pertama.

Selama periode itu, sementara Kolombia tak melepaskan eksekusi, Argentina menciptakan dua peluang melalui Pablo Zabaleta (7), Ever Banega (8). Sementara tembakan Banega meleset, eksekusi Zabaleta dimentahkan Luis Enrique Martinez.

Selepas menit ke-15, Kolombia bisa mengimbangi permainan Argentina. Selain bisa mematahkan serangan lawan, mereka juga mempu menciptakan peluang. Hingga menit ke-25, sementara Argentina hanya menciptakan ancaman serius melalui Esteban Cambiasso (17), Kolombia melepaskan setidaknya lima tembakan.

Pada awal babak kedua, Argentina kembali mengambil inisiatif serangan dan sejumlah peluang. Pada menit ke-52 dan ke-62, misalnya, Javier Mascherano dan Carlos Tevez melepaskan tembakan akurat, yang bisa dimentahkanMartinez.

Kolombia dengan tenang meladeni tekanan Argentina dan selepas menit ke-65, kembali merebut kendali permainan. Selain melumpuhkan daya serang Argentina, mereka juga menciptakan serangkaian tembakan akurat, yang gagal membuahkan gol akibat aksi penyelamatan Sergio German Romero.

Pada menit ke-65 dan ke-66, misalnya, Radamel Falcao dan Pablo Armero melepaskan tembakan, yang meski akurat bisa dimentahkahkan Sergio German Romero.

Selama pertandingan, Argentina tercatat melepaskan enam tembakan akurat dari tujuh usaha. Adapun Kolombia menciptakan lima peluang emas dari sembilan percobaan.

Susunan pemain:
Argentina:
Sergio German Romero; Javier Zanetti, Gabriel Milito, Nicolas Burdisso, Pablo Javier Zabaleta; Esteban Cambiasso (Fernando Gago 64), Javier Mascherano, Ever Banega (Gonzalo Higuain 71); Ezequiel Lavezzi (Sergio Aguero 64), Lionel Messi, Carlos Tevez

Kolombia: Luis Enrique Martinez; Mario Yepes, Luis Perea, Pablo Armero, Camilo Zuniga; Abel Enrique Tapias Aguilar, Gustavo Ramos (Elkin Soto 89), Dayro Mauricio Moreno (Aquivaldo Mosquera 90), Freddy Guarin, Carlos Sanchez Moreno; Radamel Falcao Garcia (Teofilo Antonio Gutierrez 87)

Wasit: Salvio Fagundes

Klasemen Grup A
(main-menang-seri-kalah-selisih gol-poin)

Kolombia 2 1 1 0 1-0 4
Argentina 2 0 2 0 1-1 2
Bolivia 1 0 1 0 1-1 1
Kosta Rika  1 0 0 1 0-1 0

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com