Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Van Persie Bantah Kritik Pemain Inggris

Kompas.com - 13/06/2011, 05:35 WIB

AMSTERDAM, KOMPAS.com — Penyerang Arsenal, Robin van Persie, mengaku tak pernah mengkritik gaya hidup pemain Inggris, seperti diberitakan media.

"Ingin menjernihkan beberapa hal. Aku seharusnya membuat komentar soal gaya hidup pemain Inggris. Kata-kataku telah dipakai keluar konteks. Aku bermaksud mengatakan jika merawat diri, Anda bisa menikmati karier panjang. Tak pernah secara khusus menyebut para pemain Inggris," ujar Van Persie melalui akun Twitter-nya.

Sebelumnya, sejumlah media Inggris menuliskan bahwa Van Persie mengatakan, "Ketika saya melihat beberapa rekanku yang orang Inggris, yang keluar sampai jam tiga pagi, aku hanya bisa menyimpulkan (karier) mereka akan selesai pada usia 33 tahun."

Ini adalah bantahan kedua dalam sepekan ini yang dibuat Van Persie terhadap pemberitaan mengenai dirinya. Sebelumnya, ia diberitakan oleh Sport 1 menilai pemain Chelsea dan Spanyol suka memengaruhi wasit dalam mengambil keputusan. Namun, menurut Van Persie, ia bahkan tak pernah diwawancarai Sport 1. (SCN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com