Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

George Ikut Para Pengusung

Kompas.com - 26/04/2011, 12:25 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI George Toisutta, mengaku siap untuk tetap maju dalam bursa calon ketua umum PSSI meski namanya dicoret FIFA. Keputusan tersebut dia serahkan kepada pihak yang mengusungnya.

"Saya bukan orang PSSI, saya orang Judo. Kalau teman-teman masih mendorong, saya akan maju," kata George di sela Serah Terima Jabatan Komandan Kodiklat TNI AD, Bandung, Selasa (26/4/2011).

George saat ini masih tercatat sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI). Namanya muncul dan disandingkan dengan pemrakarsa Liga Primer Indonesia (LPI), Arifin Panigoro. Hanya saja, pasangan tersebut ditolak FIFA bersama dua nama lainnya yaitu Nurdin Halid dan Nirwan Bakrie.

Meski demikian, 78 suara yang sejak semula mendorong pasangan George-Arifin tetap bergeming dan kokoh pada pendirian. Hingga kini belum ada titik temu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com