Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arifin-Toisutta Tidak Gentar Dijegal

Kompas.com - 24/03/2011, 23:05 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Kubu Arifin Panigoro dan George Toisutta mengaku tidak gentar dengan upaya-upaya PSSI mempertahankan status quo. Mereka berjanji akan berjalan sesuai aturan demi kemajuan induk sepak bola tertinggi di Indonesia itu.

Upaya pelanggengan mempertahankan status quo mulai diendus sejumlah kalangan. Hal itu mulai dari terlambatnya undangan, "akal-akalan" peraturan organisasi, dan adanya perubahan pemilik suara.

"Saya dan Pak Arifin serta KPPN (Komite Penyelamatan Persepakbolaan Nasional) punya satu tekad yang sama. Kami akan berjalan pada aturan. Bangsa ini akan maju manakala kami taat aturan. Kami akan berjalan pada aturan," tegas Toisutta saat ditemui wartawan dalam rapat konsolidasi KPPN di Hotel Gran Melia, Kamis (24/3/2011).

Toisutta pun mengaku yakin bahwa PSSI tidak akan membuat sesuatu di luar aturan. "Silakan buat aturan apa saja. Dikatakan secara terbuka manakala ada yang bertentangan dengan Statuta PSSI, yang harus diikuti Statuta FIFA. Jadi apa pun silakan. Teman-teman saya di PSSI sekarang ini cerdas, juga tidak akan membuat sesuatu di luar aturan. Mereka akan fair play," papar KSAD TNI tersebut.

Toisutta dan Arifin kembali menegaskan kesiapannya untuk maju dalam pertarungan kursi Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum PSSI periode 2011-2015. Namun, saat disinggung mengenai visi-misi kedua pasangan tersebut, Toisutta enggan membeberkannya. "Itu nanti saja," jawabnya singkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

    Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

    Timnas Indonesia
    Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

    Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

    Timnas Indonesia
    Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

    Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

    Liga Indonesia
    Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

    Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

    Timnas Indonesia
    Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

    Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

    Sports
    Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

    Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

    Timnas Indonesia
    Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

    Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

    Liga Indonesia
    Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

    Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

    Liga Champions
    Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

    Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

    Liga Champions
    Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

    Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

    Liga Champions
    Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

    Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

    Liga Champions
    Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

    Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

    Liga Indonesia
    Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

    Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

    Liga Champions
    Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

    Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

    Liga Champions
    Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

    Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

    Liga Champions
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com