Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga Kompas Gramedia U-14 Resmi Dimulai

Kompas.com - 13/02/2011, 09:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kejuaraan sepakbola usia dini Liga Kompas Gramedia (LKG) U- 14 2011 resmi dimulai. Sebanyak 16 tim sekolah sepakbola (SSB) di Jabodetabek siap berlaga dalam kompetisi usia dini yang nantinya para pemain terbaik akan dikirimkan ke Gothia Cup 2011 pada Juli nanti di Gothenburg, Swedia.

"Musim kedua LKG U-14 masih diikuti 16 SSB di Jabodetabek dan nantinya para pemain terbaik dari kompetisi ini akan dikirimkan ke Gothia Cup 2011 pada Juli nanti," kata Ketua Umum LKG U-14, Anton Sanjoyo, Minggu ( 13/2/2011 ) di Stadion Sumantri Brojonegoro, Kuningan, Jakarta. 

Duta Besar Swedia untuk Indonesia, Ewa Ulrika Polano, menghargai SKF dan Kompas Gramedia yang bekerjasama menyelenggarakan turnamen sepakbola usia dini sebagai tanggung jawab sosial perusahaan. Ia juga merasa senang bisa melanjutkan program Meet the World yang didukung oleh PSSI dan KONI karena bisa memajukan bakat-bakat sepakbola bangsa melalui CSR.

Ewa sendiri juga bangga dengan prestasi Jakarta Football Academy, tim junior asal Indonesia yang tampil di Gothia Cup tahun lalu. "Saya bangga tim sepakbola junior dari Indonesia mencapai prestasi bagus pada turnamen sepakbola usia muda yang terkenal, Gothia Cup 2010 ," kata sang Dubes. 

LKG U-14 2011 dibuka dengan partai AS-IOP Apacinti (Jakarta) melawan Pespex (Bogor) di Stadion Sumantri Brojonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan. Seusai kedua tim memasuki lapangan, Dubes Swedia untuk Indonesia mendapat kesempatan melakukan tendangan kick-off di tengah lapangan untuk membuka kompetisi Liga Kompas Gramedia U-14 tahun 2011 .

Tiap tim akan mengarungi 15 pekan hingga awal Juni 2011 mendatang untuk meraih gelar juara di akhir musim. Selepas pekan ke-1, lokasi pertandingan liga bergantian antara di Stadion Ciracas, Jakarta Timur dan di Stadion Bea Cukai, Rawamangun, Jakarta Timur. Tiga tim terbawah akan hadapi play-off.

Ke-16 tim yang mengikuti Liga Kompas Gramedia U14 Musim 2011 antara lain AS-IOP Apac Inti, Bina Taruna, GOR Ragunan, Kabo Mania, Villa 2000 , Tangerang Raya, Tunas Patriot, Pelita Jaya, Persigawa, Jayakarta, Garec's, Pespex, Laskar Muda, Mutiara Cempaka, Cibinong Putra dan Putra Melati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com