Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cole Main Lawan Spurs

Kompas.com - 24/11/2010, 04:37 WIB

Liverpool, Selasa - Pemain gelandang Joe Cole telah pulih dari cedera dan diperkirakan akan kembali tampil membela Liverpool pada pertandingan melawan Tottenham Hotspurs dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (28/11). Cole telah absen dalam lima laga karena cedera otot.

”Dia akan bermain pada pertandingan Minggu nanti. Sebenarnya ketika melawan West Ham bisa saja dia kami turunkan, tetapi masih terlalu berisiko,” kata Manajer Liverpool Roy Hodgson.

Ditambahkan dengan tampilnya Joe Cole diharapkan permainan Liverpool bisa semakin solid, terutama transisi aliran bola dari tengah ke depan.

Cole, yang bergabung bersama Liverpool dengan status bebas transfer dari Chelsea pada musim panas ini, bisa ditempatkan di gelandang kiri ataupun kanan.

Menurut Hodgson, masalah cedera pemain menjadi salah satu faktor yang menyebabkan permainan timnya tidak maksimal sejak awal musim ini. Kembalinya Cole tentu saja menjadi suntikan tenaga yang berarti setelah Liverpool kehilangan kapten tim Steven Gerrard yang juga mengalami cedera otot saat membela tim nasional Inggris pekan lalu.

Hodgson juga mengaku puas dengan penampilan timnya akhir pekan lalu ketika mengalahkan West Ham, 3-0.

”Memang masih banyak yang harus kami lakukan. Namun, saya cukup puas dengan kemenangan itu. Kami tampil taktis, disiplin, dan terkoordinasi secara permainan. Jika penampilan ini bisa terus kami pertahankan, kami bisa memperbaiki posisi ke papan atas,” kata Hodgson.

Liverpool saat ini masih tertahan di papan tengah pada peringkat kesembilan dengan nilai 19 atau terpaut sembilan poin dari pemimpin klasemen sementara, Chelsea.

Chelsea sendiri yang mengalami tiga kekalahan dalam empat laga terakhir posisinya kian terancam setelah raihan poinnya disamakan Manchester United. Penampilan buruk Chelsea bahkan memunculkan spekulasi bakal hengkangnya Pelatih Carlo Ancelotti dari Stamford Bridge.

”Rumor itu sama sekali tidak benar. Sejujurnya saya memang tertekan dengan hasil buruk ini. Tapi, saya masih bisa fokus untuk memperbaiki kinerja kami,” kata Ancelotti.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Liga Indonesia
Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com