Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala Konfederasi, Meksiko Singkirkan Rusia untuk ke Semifinal

Kompas.com - 24/06/2017, 23:55 WIB

KAZAN, KOMPAS.com - Meksiko melangkah ke semifinal Piala Konfederasi 2017 setelah meraih kemenangan pada laga pamungkas penyisihan Grup A di Stadion Kazan Arena, Sabtu (24/6/2017). Melawan Rusia selaku tuan rumah, yang mengakhiri laga dengan 10 orang, El Tricolor menang 2-1.

Hasil ini menjadi sinyal waspada bagi Rusia, yang akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2018. Sebab, mereka tak mampu menuai poin melawan dua tim kuat di grup tersebut, yang berimbas kegagalan lolos ke semifinal.

Dalam tiga pertandingan di grup ini, Rusia hanya meraih kemenangan 2-0 atas Selandia Baru pada partai perdana. Setelah itu, Beruang Merah kalah 0-1 dari Portugal, yang pada laga pamungkas menang 4-0 atas Selandia Baru.

Sedangkan bagi Meksiko, hasil positif ini membawa mereka sebagai pendamping Portugal menuju babak empat besar. Meksiko, yang pada dua laga sebelumnya bermain imbang 2-2 melawan Portugal dan menang 2-1 atas Selandia Baru, kalah selisih gol sehingga harus menjadi runner-up.

Dengan demikian, pada babak empat besar yang berlangsung pada 28 dan 29 Juni, Portugal akan bertemu runner-up Grup B sedangkan Meksiko menghadapi juara Grup B. Saat ini, Cile memuncaki klasemen sementara grup tersebut sedangkan Jerman di urutan kedua. Pada laga terakhir pada 25 Juni, Jerman menghadapi Kamerun sedangkan Cile bertemu Australia.

Meksiko tampil sangat dominan dalam laga ini. Berdasarkan statistik FIFA, tim Negeri Sombrero unggul ball possession 63 persen dan membuat 6 tembakan on target dari 11 usaha. Bandingkan dengan Rusia, yang hanya melakukan dua shoot on target dari 10 tembakannya.

Meskipun demikian, Rusia lebih dulu memimpin. Tim Beruang Merah, yang wajib meraih tiga poin demi memperoleh tiket ke semifinal, mencetak gol pada menit ke-25 melalui aksi Aleksandr Samedov yang melepaskan tembakan dengan kaki kiri.

Namun kegembiraan publik tuan rumah hanya bertahan lima menit. Sebab, Meksiko bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-30 melalui gol bek tengah Nestor Araujo. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Saat babak kedua baru berusia tujuh menit, Meksiko membalikkan keadaan. Penyerang Hirving Lorenzo menceploskan si kulit bulat yang tak mampu dihalau penjaga gawang Rusia, Igor Akinfeev.

Di tengah usahanya untuk mengejar ketinggalan, Rusia justru menghadapi petaka karena mereka harus bermain dengan 10 orang. Full-back kiri Yuri Zhirkov diusir keluar lapangan pada menit ke-68 setelah menerima kartu kuning kedua.

Alhasil, Meksiko bisa menjaga keunggulan sekaligus menyegel tiket menuju semifinal.

Susunan pemain:

Meksiko (4-3-3): Guillermo Ochoa; Diego Reyes (Luis Reyes 39'), Nestor Araujo, Hector Moreno, Miguel Layun; Jonathan dos Santos, Hector Herrera, Andres Guardado (Osvaldo Alanis 70'); Hirving Lozano, Javier Hernandez, Carlos Vela (Javier Aquino 46').

Pelatih: Juan Carlos Osorio

Rusia (5-3-2): Igor Akinfeev; Yuri Zhirkov, Fedor Kudryashov, Viktor Vasin, Georgiy Dzhikiya, Aleksandr Samedov; Aleksandr Golovin, Denis Glushakov, Aleksandr Yerokhin (Igor Smolnikov 70'); Aleksandr Bukharov (Dmitry Poloz 64'), Fedor Smolov (Maxim Kanunnikov 78').

Pelatih: Stanislav Cherchesov


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com