Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Dilarang Terlena dengan Surplus 3 Gol

Kompas.com - 03/05/2017, 08:16 WIB
Anju Christian

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengingatkan anak-anak asuhnya agar tidak terlena dengan surplus tiga gol di semifinal Liga Champions.

Sergio Ramos cs tengah berada di atas angin setelah menang 3-0 atas Atletico Madrid pada partai pertama di Stadion Santiago Bernabeu, Selasa (2/5/2017).

Kemenangan tersebut bak menjadi garansi tiket final buat Real Madrid. Sebab, selama era Liga Champions, tidak ada tim yang mampu membalikkan ketinggalan tiga gol di semifinal.

Dinilai oleh Zidane, fakta sejarah itu tidak bisa menjadi acuan timnya untuk melakukan perayaan secara berlebihan.

"Kami bisa merasa bahagia, tetapi tidak boleh larut dalam euforia. Kami belum memenangi apa pun," tutur Zidane.

Baca juga: Ezra Walian Segera Tinggalkan Jong Ajax

Tidaklah mengherankan Zidane bertutur demikian. Stadion Vicente Calderon sebagai lokasi laga kedua, sempat memberikan mimpi buruk untuk Real Madrid.

Di sana, Atletico Madrid membukukan kemenangan 4-0 atas rival sekotanya, 7 Februari 2015.

"Untuk pertandingan kedua, kami harus berjuang keras. Kami akan menderita di sana, tidak diragukan lagi," ujar juru taktik asal Perancis itu.

Laga kedua bakal berlangsung pada Rabu (10/5/2017). Sebelum itu, Real Madrid harus menjalani partai La Liga - kasta teratas Liga Spanyol - kontra Sevilla, Minggu (14/5/2017).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com