Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Bikin Guardiola Terpukau

Kompas.com - 01/10/2016, 09:37 WIB
Anju Christian

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Josep Guardiola, mengaku takjub dengan kiprah Tottenham Hotspur di bawah asuhan Mauricio Pochettino.

Hal itu diutarakan Guardiola menjelang pertemuan kedua tim pada partai lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Minggu (2/10/2016).

Duel tersebut bakal menentukan konstelasi papan atas. Kini, Man City memuncaki tabel berkat koleksi 18 poin dari enam pertandingan atau unggul empat angka atas Tottenham.

Selain itu, laga ini mempertemukan dua tim yang memeragakan sepak bola atraktif di kompetisi kasta teratas Inggris. Baik untuk ukuran jumlah operan sukses maupun penguasaan bola versi Squawka, Tottenham dan Man City masuk daftar enam besar.

Kemampuan sang lawan dalam mengusung permainan indah pun tidak dimungkiri Guardiola.

"Saat memegang bola, mereka terlihat agresif. Mereka proaktif, bukan reaktif. Saya sangat menyukai cara permainan mereka. Penggemar yang menyukai sepak bola pasti merasakan hal yang sama," ucap Guardiola.

"Atas dasar itu, saya berpikir bahwa Pochettino merupakan salah satu pelatih terbaik di dunia," kata dia.

Kekaguman Guardiola juga tidak lepas dari prestasi yang dibukukan Pochettino bersama Tottenham. Ambil contoh musim 2015-2016, ketika tim berjulukan The Spurs sempat menjadi pesaing ketat Leicester City dalam perburuan gelar.

"Mereka kembali bermain di level tertinggi musim ini. Jadi, pertandingan nanti akan berlangsung ketat," ujar Guardiola.

Terlepas dari pujian untuk Tottenham, sejarah masih mengunggulkan Guardiola. Dalam sembilan duel kontra Pochettino, dia meraup lima kemenangan dan tiga imbang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com