Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi: Hubunganku dengan Neymar dan Suarez Sangat Menakjubkan

Kompas.com - 25/02/2016, 17:05 WIB
KOMPAS.com - Lionel Messi melukiskan hubungannya dengan Neymar dan Luis Suarez sangat menakjubkan, setelah trio MSN membantu Barcelona mengalahkan Arsenal 2-0 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Emirates Stadium, Selasa (23/2/2016). Dalam laga tersebut, kombinasi trisula maut Azulgrana ini memperlihatkan permainan menawan untuk meruntuhkan pertahanan tangguh tuan rumah.

Messi memborong gol Barca, yang membuat peluang sang juara bertahan hampir pasti melangkah ke perempat final. Gol pertama diawali hasil kerja sama Suarez dan Neymar, sebelum dieksekusi La Pulga (julukan Messi).

"Itu merupakan sebuah serangan balik yang cepat, yang kami senang mainkan, karena ada ruang terbuka. Beruntung kami bisa melakukan itu," ujar Messi kepada situs resmi UEFA.

"Neymar memberikan bola kepadaku dan aku bisa membuat gol. Itu permainan yang menakjubkan bersama mereka. Kami bergaul dengan sangat baik di dalam dan di luar lapangan."

"Kami bersahabat dan hal itu sangat penting supaya memungkinkan kami bermain sepak bola seperti ini."

Penyerang mungil berusia 28 tahun asal Argentina ini pun menyebut pertandingan di Emirates berlangsung sangat sulit, meskipun Barca terlihat sangat nyaman.

"Itu pertandingan sulit. Kami bermain melawan tim yang hebat dan kami harus bekerja keras untuk meraih hasil ini," ujarnya.

"Leg kedua tidak akan mudah, pasti seperti pertandingan ini. Tetapi tentu saja kami akan bermain untuk meraih kemenangan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Timnas Indonesia
Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com