Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ronaldo dan Messi Takkan Bersinar di Italia"

Kompas.com - 09/12/2014, 16:02 WIB
KOMPAS.com - Striker Juventus, Fernando Llorente, merasa yakin dua bintang sepak bola terbaik di dunia saat ini, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, takkan bersinar seperti sekarang jika bermain di Serie-A. Menurut pemain asal Spanyol ini, sepak bola Italia membuat para pemain depan kesulitan mencetak gol.

Messi, yang menjadi penyerang andalan Barcelona, mencatatkan dirinya sebagai top scorer sepanjang masa di Liga Spanyol pada bulan lalu. Sementara itu bintang Real Madrid, Ronaldo, memperlihatkan performa sangat hebat hingga menjelang paruh pertama musim 2014/15 karena sudah mengemas 31 gol hanya dalam 21 pertandingan bagi Los Blancos.

Namun Llorente, yang meninggalkan Athleti Bilbao untuk bergabung dengan Juventus pada 2013, merasa yakin jumlah gol yang fantastis itu akan sulit diraih jika mereka berkarier di Italia. Pasalnya, sejumlah tim di Serie-A fokus di pertahanan.

"Messi dan Ronaldo adalah para pemain dari planet lain," ujar pemain berusia 29 tahun ini kepada Cope. "Tetapi aku ingin melihat mereka bermain di Italia."

"Pertahanan sangat sulit di sini, dengan banyak pemain berada di belakang, sehingga akan lebih sulit bagi mereka untuk mencetak gol."

Llorente pun berharap Juventus bisa menembus fase knock-out Liga Champions ketika melakoni matchday terakhir penyisihan grup, Selasa (9/12/2014), melawan Atletico Madrid, yang sudah pasti lolos. Si Nyonya Besar hanya perlu minimal hasil imbang ketika menjamu wakil Spanyol tersebut, sehingga nasibnya tak ditentukan hasil pertandingan lain. Jika Juventus kalah maka Olympiakos berpeluang lolos jika menang atas Malmo.

"Mencapai fase knock-out merupakan hal yang fundamental bagi kami," ujarnya. "Benar bahwa kami bisa lolos jika bermain imbang, tetapi kami di Turin dan ingin memperlihatkan permainan yang bagus."

"Kami tahu takkan mudah - Atletico Madrid berada di level yang sangat tinggi. Mereka memiliki sesuatu yang mirip dengan sepak bola Italia. Mereka bertahan dengan sangat bagus dan hebat dalam melakukan serangan balik."

"Kami tak peduli dengan risiko finis di peringkat kedua. Jika anda ingin memenangi Liga Champions, anda harus mengalahkan siapa pun lawanmu. Kami tahu bahwa lawan di putaran berikutnya akan sulit, tetapi jika kami melewati fase grup, marilah kita lihat sejauh mana kami maju."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Liga Indonesia
Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com