Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Parma Permalukan Inter Milan 2-0

Kompas.com - 02/11/2014, 04:50 WIB
KOMPAS.com - Inter Milan menanggung malu ketika bertamu ke markas Parma, Stadio Ennio Tardini, Sabtu (1/11/2014) atau Minggu (2/11) dini hari WIB. Nerazzurri dilibas tuan rumah dengan skor 0-2, yang membuat tim besutan Walter Mazzarri ini bertahan di papan tengah Serie-A.

Inter kini mengumpulkan total 15 poin dari 10 laga yang sudah dimainkan, setelah hanya mengemas empat kemenangan dan tiga kali seri serta tiga kali kalah. Sedangkan bagi Parma, tambahan tiga poin ini belum mampu mengangkat mereka dari zona degradasi, karena masih menempati peringkat ke-18 dengan koleksi enam poin, hasil dari dua kali menang.

Parma, yang sudah menelan delapan kekalahan di awal musim ini, mengawali pertandingan dengan sangat menjanjikan. Ketika pertandingan baru berlangsung lima menit, mereka sudah membobol gawang Inter lewat Paolo De Ceglie, yang memaksimalkan umpan silang Andrea Rispoli.

Gol cepat itu membuat para pemain Parma lebih percaya diri, sehingga mereka terus memberikan ancaman kepada tim tamu. Antonio Cassano pun sempat nyaris membobol gawang bekas timnya tersebut, ketika mengubah arah bola tendangan pojok, tetapi masih menyamping. Hingga turun minum, skor tetap 1-0.

Di babak kedua, Inter berusaha menguasai jalannya pertandingan untuk mengejar gol penyama. Statistik menunjukkan, Nerazzurri menguasai bola sebanyak 70 persen. Tetapi usaha Nemanja Vidic dan kawan-kawan tak berbuah gol, justru gawang mereka yang kembali bobol.

Pada menit ke-76, Parma menggandakan keunggulan lewat gol yang dicetak De Ceglie. Cassano yang membidani terciptanya gol tersebut, karena tendangan mantan pemain AS Roma ini tak sempurna dihalau kiper Inter, Samir Handanovic, sehingga De Ceglie me-rebound-nya, untuk mencetak gol keduanya di laga tersebut. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com