Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chicharito Disarankan Tinggalkan MU

Kompas.com - 23/05/2014, 07:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Mirror
MANCHESTER, KOMPAS.com -- Pelatih tim nasional Meksiko, Miguel Herrera, menyarankan penyerang Javier "Chicharito" Hernandez meninggalkan Manchester United karena jarang dijadikan starter pada musim 2013-2014.

Pada Premier League 2013-2014, Chicharito bermain 24 kali, dengan 18 di antaranya sebagai pengganti. Dalam 24 penampilannya, Chicharito mencetak empat gol dan tiga assist.

"Dalam soal Chicharito, saya yakin ia ingin pindah supaya ia dipertimbangkan untuk bermain," ujar Herrera.

Musim lalu, MU dilatih David Moyes sejak 1 Juli 2013 hingga 22 April 2014. Moyes kemudian digantikan Ryan Giggs.

Bersama Giggs, MU melakoni empat pertandingan Premier League. Dalam empat laga itu, Chicharito bermain tiga kali dengan dua di antaranya sebagai pengganti.

Seusai Piala Dunia 2014 Brasil, posisi manajer MU akan dipegang Louis van Gaal. Menurut Chicharito, pergantian pelatih belum tentu berdampak positif untuknya sehingga ia terbuka terhadap kemungkinan pindah.

"Tentu ada ketidakjelasan. Namun, saat ini, aku sepenuhnya fokus pada tim nasional," aku Chicharito.

"Agen dan stafku membantuku menghadapi hal ini. Masa depanku bisa diputuskan besok, tak lama setelahnya, atau dalam waktu tiga bulan. Saya bisa bertahan di sini (di Manchester United). Aku betul-betul tak tahu," tambahnya.

Chicharito direkrut MU dari Guadalajara pada Juli 2010 dan masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2016. Menurut pemberitaan di Inggris, Inter Milan berminat merekrutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com