Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lippi: Juve Bisa Berbuat Banyak di Liga Champions Musim Depan

Kompas.com - 15/04/2014, 06:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

TURIN, KOMPAS.com - Mantan pelatih Juventus, Marcello Lippi, berpendapat, Juve terus berkembang sebagai tim kuat. Karena itu, Lippi mengaku yakin, Juve bisa lebih bersaing di Liga Champions pada musim depan.

"Juventus adalah tim yang penuh potensi. Mereka terus bertumbuh dan menjadi lebih kuat. Mereka bisa melaju lebih jauh di Liga Champions pada musim depan. Tentunya, itu tergantung dengan hasil undian jika Anda ingin melaju lebih jauh di Liga Champions. Anda selalu membutuhkan sedikit keburuntungan," kata Lippi kepada Tuttosport.

"Selain dari beberapa pemain baru pada bursa transfer musim panas mendatang, yang diperlukan Juventus adalah mentalitas kemenangan mereka di Eropa. Mereka mendominasi Serie-A beberapa tahun terakhir dan jelas mereka yang terkuat di dalam negeri. Kepercayaan dan antusiasme ini akan membantu mereka di Liga Champions,"

"Akan menjadi sebuah keuntungan jika mereka mengalahkan satu atau dua tim di Eropa. Itu akan menambah besar kepercayaan diri jika mereka dapat melakukan itu pada awal kompetisi. Menjuarai Liga Europa juga akan menjadi dorongan besar," beber Lippi yang saat ini membesut Guangzhou Evergrande.

Musim ini, si Nyonya Besar memang gagal melaju ke babak 16 besar Liga Champions setelah hanya mampu berada di peringkat ketiga klasemen Grup B. Namun, penampilan Andrea Pirlo dan kawan-kawan cukup menjanjikan di Liga Europa. Mereka akan melawan Benfica pada babak semifinal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com