Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moyes: MU Tersingkir karena Kesalahan Kecil

Kompas.com - 10/04/2014, 13:52 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber UEFA
MUENCHEN, KOMPAS.com - Manajer Manchester United (MU), David Moyes, menilai timnya tersingkir dari Liga Champions karena melakukan beberapa kesalahan kecil, salah satunya adalah langsung kebobolan setelah mencetak gol, saat melakoni leg kedua perempat final Liga Champions melawan Bayern Muenchen, di Allianz Arena, Rabu (9/4/2014).

Laga itu berakhir 3-1 untuk Bayern. Sementara gol MU dicetak Patrice Evra pada menit ke-57, gol Bayern diciptakan Mario Mandzukic (59), Thomas Mueller (68), Arjen Robben (76).

Menurut catatan UEFA, sepanjang pertandingan itu, Bayern menguasai bola sebanyak 63 persen dan melepaskan 14 tembakan akurat dari 25 usaha. Adapun MU menciptakan empat peluang emas dari enam percobaan.

Dengan begitu, MU tersingkir karena pada leg pertama bermain imbang 1-1.

"Jika Anda adalah anak sekolah, Anda diberitahu untuk tidak langsung kebobolan setelah mencetak gol. Kami mempunyai pengalaman cukup di lapangan untuk melakukan hal itu. Saya senang dengan performa tim, tetapi beberapa kesalahan kecil membuat kami (kalah)," ujar Moyes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com