Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Pelatih Kiper MU Buka "Borok" De Gea

Kompas.com - 29/09/2013, 21:43 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Kiper Manchester United (MU), David de Gea, dianggap sebagai pribadi yang malas. Hal itu disampaikan oleh mantan pelatih kiper MU, Erik Steele, kepada United We Stand.

De Gea mengalami masa-masa sulit pada musim pertamanya di MU. Saat itu, De Gea sering melakukan blunder dan kerap kalah dalam duel-duel udara. Ternyata, Steele mengakui bila De Gea malas berlatih untuk membentuk tubuhnya menjadi lebih kuat.

"Ada beberapa masalah gaya hidup. Ia tidur dua atau tiga kali sehari. Ia juga makan besar pada larut malam dan ia terlalu banyak makan taco," jelas Steele.

"Kami mendorong minuman protein kepadanya langsung setelah latihan. Kami banyak melatihnya di pusat kebugaran. Tapi, ia membenci hal itu. Mereka tidak melakukan banyak latihan kebugaran di Spanyol. Kami perlu untuk membangun kekuatan tubuhnya."

"Salah satu masalah adalah beratnya hanya 71 kilogram. Kami melatihnya di dalam dan luar lapangan. Kami mengubah gaya hidupnya. Ia selesai berlatih dan ingin pulang ke rumah. Ketika saya mengatakan kepadanya untuk datang kembali pada sore hari, ia bertanya, 'mengapa?'," lanjut Steele.

De Gea didatangkan MU dari Atletico Madrid pada musim panas 2011. Laiknya pemain yang tiba di negara dengan kebudayaan baru, De Gea sempat kesulitan beradaptasi dalam hal bahasa.

"Kami harus bisa saling berkomunikasi langsung, bahkan jika itu hanya istilah dasar. David malas dalam keinginannya untuk belajar bahasa Inggris. Jadi, saya belajar bahasa Spanyol. Saya terus mengatakan kepadanya untuk melatih bahasa Inggris-nya," tutur Steele.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com