Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Citizens Menang Telak atas Wigan

Kompas.com - 25/09/2013, 03:44 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com — Manchester City berhasil lolos dari putaran ketiga Piala Liga Inggris setelah menang 5-0 atas Wigan Athletic di Stadion Etihad, Manchester, Selasa atau Rabu (25/9/2013) dini hari WIB.

The Citizens langsung membuka keunggulan ketika pertandingan berjalan 33 menit. Umpan manis gelandang asal Brasil, Fernandinho, disambut tendangan Edin Dzeko yang berhasil mengoyak jala The Latics.

Keunggulan ini ternyata bertahan sebabak. Pertandingan paruh pertama pun berakhir 1-0 untuk City.

Memasuki menit ke-59, City menggandakan skor. Memanfaatkan umpan silang Micah Richards, tembakan Stevan Jovetic sempat diblok kiper Lee Nicholls. Namun, bola muntah kembali diteruskan Jovetic masuk ke gawang Wigan.

Pada menit ke-76, City kembali menjauh. Kali ini, tendangan bebas Yaya Toure kembali memakan korban. Ini menjadi gol tendangan bebas Yaya Toure yang ke-3 sepanjang musim ini setelah sebelumnya sukses membobol gawang Newcastle United dan Hull City di ajang Premier League.

Kedudukan pun berubah kembali pada menit ke-82. Jovetic mencetak gol kedua pada laga itu setelah memaksimalkan umpan James Milner dari sisi kiri.

Tiga menit berselang, pemain pengganti, Jesus Navas, mengakhiri pesta gol City. Tendangan keras mantan pemain Sevilla itu gagal dihentikan Nicholls sehingga mengubah skor menjadi 5-0 untuk City yang bertahan hingga bubaran.

Susunan pemain
Man City: 30-Costel Pantilimon; 2-Micah Richards, 38-Dedryck Boyata, 6-Joleon Lescott, 22-Gael Clichy; 14-Javi Garcia, 25-Fernandinho (42-Yaya Toure 46); 64-Marcos Lopes (15-Jesus Navas 70), 35-Stevan Jovetic, 7-James Milner; 10-Edin Dzeko (9-Alvaro Negredo 79)
Pelatih: Manuel Pellegrini

Wigan: 13-Lee Nicholls; 17-Emmerson Boyce, 25-Leon Barnett (4-Ryan Shotton 59), 6-Thomas Rogne, 3-Stephen Crainey (28-Daniel Redmond 67); 23-Juan Carlos Garcia, 7-Chris McCann; 29-Nouha Dicko (19-Nick Powell 80), 18-Roger Espinoza, 20-Fraser Fyvie; 14-Jordi Gomez
Pelatih: Owen Coyle

Wasit: Kevin Friend

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Liga Indonesia
Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Timnas Indonesia
Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com