Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Kompas.com - 25/06/2024, 06:45 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Penyerang Italia, Mattia Zaccagni, sulit menggambarkan perasaan seusai mengemas gol untuk Gli Azzurri saat melawan Kroasia.

Zaccaggni menjadi pahlawan seusai membawa Italia menahan imbang 1-1 Kroasia dalam matchday ketiga fase Grup B Euro 2024.

Bertanding di Stadion Leipzig pada Senin (24/6/2024) atau Selasa (25/6/2024) dini hari WIB, Italia sejatinya kebobolan lebih dahulu dari Kroasia via Luka Modric (55’).

Namun, Italia mampu mengemas gol balasan guna menyamakan kedudukan 1-1 dengan Kroasia lewat gol injury time Mattia Zaccagni (90+8’).

Baca juga: Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Gol Mattia Zaccagni membangkitkan memori saat legenda Italia, Alessandro Del Piero, menjebol gawang Jerman pada semifinal Piala Dunia 2006.

Pasalnya, gol Mattia Zaccagni terasa mirip dengan cara Del Piero merobek gawang Jerman.

Zaccagni mengakui dirinya memang merupakan seorang penggemar Del Piero. Ia bahkan sempat bersua dengan mantan pemain Juventus itu.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sports Kompascom (@sports.kompascom)

“Alex (Del Piero) adalah idola saya,” kata Zaccagni seusai laga Kroasia vs Italia, dikutip dari laman resmi UEFA.

“Saya mempunyai poster (Del Piero) di kamar saya dan kami bertemu sebelum berangkat mentas di Euro. Lalu, kami berbicara lagi dalam beberapa hari terakhir, itu menarik,” ucapnya.

Baca juga: Hasil Kroasia Vs Italia 1-1, Zaccagni Selamatkan Azzurri

Lebih lanjut, Zaccagni mengungkapkan bahwa dirinya merasa sulit melukiskan perasaan setelah mencetak gol injury time untuk Italia.

Terlebih lagi, gol pemain Lazio itu sekaligus mengantarkan Italia menembus 16 besar Euro 2024.

Tak ayal, pemain berumur 29 tahun itu seperti kehabisan kata-kata untuk menggambarkan perasaannya.

“Itu adalah emosi yang tak terlukiskan. Mencetak gol yang membantu tim lolos, saya sangat senang,” kata Zaccagni.

“Calfiori memberikan umpan yang fantastis, lalu pelukan seluruh tim, itu sungguh luar biasa,” ucapnya.

Baca juga: Kroasia Vs Italia, Dua Pengamatan Pelatih Persib untuk Negaranya

Kini, Zaccagni mengungkapkan, seluruh skuad Italia akan melakukan evaluasi demi tampil bagus saat menghadapi Swiss di 16 besar Euro 2024.

“Sekarang kami mempunyai sedikit waktu untuk merayakan ke 16 besar dan kemudian, kami fokus pada pertandingannya,” tutur dia.

“Swiss adalah tim yang sangat bagus, kami sudah melihatnya kemarin ketika menghadapi Jerman,” tuturnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Internasional
Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com