Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mills Tak Masalah PSSI Daftarkan Hak Logo Garuda Buatan Mereka, Semua Milik Masyarakat

Kompas.com - 20/06/2024, 05:12 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Perwakilan apparel olahraga lokal, Mills, mengaku tidak akan mempermasalahkan tindakan PSSI yang mendaftarkan hak paten logo Garuda hasil desain mereka.

Penelusuran platform yang bergerak pada pencarian merek dan perlindungan usaha, Mebiso, memperlihatkan PSSI mendaftarkan hak paten logo Garuda buatan Mills atas nama federasi sepak bola Indonesia itu.

Padahal, Head Apparel Designer Mills, Fajarrusalem Ramadhan, menyebut pihaknya yang merancang dan membuat desain logo Garuda tersebut.

“Logo jersey 2022 ini kami melakukan research dan development internal yang tidak sebentar,” kata Fajarrusalem kepada Kompas.com pada Rabu (19/6/2024).

Baca juga: Mills Jelaskan soal Aset Bersama

“Setelah matang baru kami kirimkan ke PSSI untuk persetujuan tentunya. Bagi kami, sejak logo itu dipakai timnas, sebenarnya logo tersebut sudah menjadi milik seluruh masyarakat Indonesia."

Ia kemudian menyebut bahwa PSSI tidak melakukan komunikasi kepada Mills sebelum mendaftarkan logo Garuda di jersey timnas Indonesia buatan mereka.

“Sejauh ini setahu kami di tim kreatif tidak ada pemberitahuan dari pihak federasi,” ungkap dia.

Mills ikhlas logo Garuda didaftarkan atas nama PSSI

Fajar mengatakan, Mills tidak akan mempermasalahkan apabila PSSI mendaftarkan hak paten logo Garuda buatan mereka atas nama federasi.

Pasalnya, pihak Mills menyadari desain logo Garuda sudah milik masyarakat Indonesia sejak mereka buat.

Baca juga: Mills Green Kampanyekan Peduli Lingkungan

“Setahu kami, manajemen tidak mempermasalahkan. Ini logo Garuda Pancasila. Lambang negara Indonesia, seluruh rakyat Indonesia,” ungkap Fajar.

“Seperti yang dijelaskan. Sejak logo itu dipakai timnas, sebenarnya logo itu milik masyarakat, jadi kami tak pernah mencoba mendaftarkan logo itu,” ungkapnya.

Ada celah hukum untuk Mills ke PSSI

Sementara itu, Ketua Bidang Hukum dan Regulasi Asosiasi Industri Pakaian Olahraga Indonesia, Chitto Cumbhadrika, mengatakan bahwa sejatinya ada potensi celah hukum yang bisa dilakukan Mills setelah PSSI mendaftarkan logo Garuda buatan mereka tanpa notifikasi.

Namun, Chitto menjelaskan, celah hukum itu bisa ditutup seandainya ada kesepakatan Mills menyerahkan desain logo Garuda buatan mereka kepada PSSI.

“Kalau misalnya seperti itu ada celah hukum karena tidak menginformasikan,” kata Chitto kepada Kompas.com.

Baca juga: Mills Rilis Sepatu Spesial untuk Renan Silva, Nuansa Samba dan Joga Bonito

“Jadi, kecuali memang di dalam perjanjian itu sudah mengetahui atau di perjanjian logo yang didesain Mills jadi milik PSSI,” ungkapnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com