Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia ke Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia, STY Buka Kans Tambah Pemain Keturunan Baru

Kompas.com - 12/06/2024, 04:50 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membuka peluang untuk menambah pemain-pemain keturunan baru bagi skuad Garuda.

Kemungkinan, pemain-pemain baru tersebut bisa ikut membela Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Hal tersebut diungkapkan Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (11/6/2024).

Juru taktik asal Korea Selatan itu sukses memimpin Indonesia menang 2-0 atas Filipina berkat gol Thom Haye (32’) dan Rizky Ridho (56’).

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Filipina: Menang 2-0, Garuda Lolos Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Melalui kemenangan tersebut, Indonesia resmi menyegel tiket untuk bermain di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia menuntaskan pertandingan grup dengan menempati urutan kedua dengan total 10 poin.

Adapun Shin Tae-yong mengakui pertarungan di putaran ketiga nanti akan semakin berat bagi skuadnya, mengingat Indonesia masih menghuni peringkat ke-134 FIFA.

Kendati demikian, sang juru taktik asal Korea Selatan itu tetap ingin mencapai mimpi baiknya bersama timnas Indonesia.

Baca juga: Kata STY soal Sejarah Indonesia Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia

Mencari pemain keturunan dengan performa unggul menjadi salah satu upaya Shin Tae-yong dalam menghadapi laga putaran ketiga.

"Memang jika ada pemain yang berdarah Indonesia dan performanya baik, pastinya akan diajukan lagi," ucap Shin Tae-yong selepas pertandingan di SUGBK, Selasa (11/6/2024).

Seperti diketahui, saat ini telah tercatat 13 nama pemain keturunan Indonesia yang memperkuat skuad Garuda.

Calvin Verdonk menjadi yang terhangat dibicarakan. Dia baru saja menjalani debutnya dalam pertandingan melawan Filipina malam ini.

Selain Verdonk, ada Jordi Amat, Justin Hubner, Maarten Paes, Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Elkan Bagott, Rafael Struick, Ivar Jenner, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen, dan Jay Idzes.

Baca juga: Indonesia Vs Filipina, STY Tanggapi Performa Debut Calvin Verdonk

Sebagai informasi, putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan dimulai pada September 2024-Juni 2025.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Internasional
Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com