Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Kompas.com - 18/05/2024, 20:56 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung lolos ke final Championship Series Liga 1 2023-2024 setelah mengalahkan Bali United

Laga Persib vs Bali United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/5/2024) malam WIB, berakhir 3-0. 

Gol-gol Maung Bandung dicetak Ciro Alves (31'), Febri Hariyadi (39'), dan Edo Febriansah (70'). Hasil ini membuat Persib lolos ke final dengan kemenangan agregat 4-1. 

Persib tinggal menunggu pemenang pertandingan Borneo FC vs Madura United yang baru digelar pada Minggu (19/5/2024) pukul 19.00 WIB. 

Baca juga: Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tembakan on target pertama dilancarkan Ricky Fajrin pada menit ke-18 dari luar kotak penalti. Namun, bola dengan mudah diamankan kiper Persib, Kevin Mendoza. 

Persib lalu melakukan serangan balik yang juga menghasilkan peluang lewat Ciro Alves. Akan tetapi, sundulan pemain asal Brasil itu masih menyamping. 

Marc Klok menemukan ruang tembak pada menit ke-23. Ia menggiring bola dari lapangan tengah dan melepaskan tendangan jarak jauh, tetapi gagal menemui sasaran. 

Persib memecah kebuntuan pada menit ke-31 lewat sundulan Ciro yang bermula dari sepak pojok Marc Klok.

Baca juga: Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Gol sempat dicek melalui VAR dan memakan waktu sedikit lama. Namun, pada akhirnya gol Ciro disahkan dan membuat Persib unggul 1-0. 

Keunggulan Persib bertambah delapan menit kemudian berkat gol Febri Hariyadi usai menerima umpan Ciro.

Ia melepaskan tembakan yang sempat mengenai kaki Adilson Maringa, tetapi bola lebih cepat menuju gawang Bali United. Gol itu membuat Maung Bandung unggul 3-1 secara agregat. 

Bali United mendapatkan peluang untuk memperkecil selisiih pada menit akhir babak pertama dari Mohammed Rashid. Namun, tendangannya melebar tipis di kanan gawang. 

Baca juga: 3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Persib memiliki peluang pada awal menit ke-50 lewat Stefano Beltrame yang tinggal berhadapan dengan Maringa. 

Bek Bali United, I Made Andhika Wijaya, berhasil mengejar dan menghalau bola. Namun, jarak yang terlalu dekat Maringa membuat lutut kedua pemain berbenturan.

Insiden itu membuat Maringa kesakitan dan akhirnya digantikan dengan Muhammad Ridho pada menit ke-56. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com