Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Kompas.com - 12/05/2024, 21:32 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Big match akan tersaji di ajang Liga Inggris pada Minggu (12/5/2024) pukul 22.30 WIB. Man United vs Arsenal adalah pertandingan terpanas jelang akhir Premier League 2023-2024.

Manchester United akan jadi tantangan terbesar terakhir Arsenal asuhan Mikel Arteta dalam ambisi mereka untuk menjadi juara Liga Inggris lagi sejak musim 2003-2004.

Line Up Manchester United vs Arsenal

MAN UNITED: Onana, Wan-Bissaka, Casemiro, Evans, Dalot, Mainoo, Amrabat, McTominay, Diallo, Garnacho, Hojlund

ARSENAL: Raya, White, Saliba, Gabriel, Tomiyasu, Partey, Odegaard, Rice, Saka, Havertz, Trossard

Arsenal tanpa pergantian untuk empat laga beruntun. Bukayo Saka dan Gabriel yang sempat diragukan turun akan tampil sebagai starter untuk laga krusial ini.

Sementara, Amad Diallo tampil untuk kali pertama di Premier League sebagai starter musim ini. Bruno Fernandes dan Marcus Rashford masih absen karena cedera.

Link live streaming laga Man United vs Arsenal juga akan tersedia di akhir artikel.

Pasukan Mikel Arteta memenangi empat laga terakhir mereka. Namun, Manchester City tetap berada di posisi prima untuk menjadi juara Premier League.

Baca juga: Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Man City kini mengambil 85 poin dari 36 laga, mengungguli Arsenal yang mempunyai 83 poin dari 36 pertandingan.

Kans Arsenal untuk menorehkan angka penuh di Old Trafford terlihat terbuka dengan laga ini datang setelah Man United kalah 0-4 saat bertandang ke Selhurst Park pada awal pekan lalu.

Man United tak diperkuat keempat bek tengah mereka, Harry Maguire, Raphael Varane, Victor Lindelof, dan Lisandro Martinez, pada laga tersebut dan juga pertnadingan ini.

Hasil tersebut merupakan kekalahan ke-13 Setan Merah di Premier League musim ini, jumlah terbanyak sejak 1989-1990 ketika mereka kalah 16 kali di ajang liga.

Baca juga: Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Lini belakang Manchester Untied juga hanya menjaga dua clean sheet di Premier league sejak pertengahan Desember.

Rashford sejatinya bisa memegang kunci menghadapi Arsenal dengan dirinya memiliki enam keterlibatan gol dalam empat start Premier League terakhir kontra Arsenal.

Ia membukukan empat gol dan memberi dua assist. Akan tetapi, Rashford absen dari skuad Setan Merah kali ini.

Arsenal juga punya catatan buruk kala bertandang ke Old Trafford dengan kubu London Utara tersebut hanya mencatatkan satu kemenangan dari 16 kunjungan terakhir di Premier League sejak September 2006.

Harapan The Gunners untuk menang bisa berada di pundak Bukayo Saka yang terlibat dalam lima gol kontra Man United di Premier League dengan tiga gol dan dua assist.

Link Live Streaming Man United vs Arsenal bisa dilihat di sini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com