Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil DC United Vs Inter Miami: Messi Absen, Suarez Antar The Herons Menang

Kompas.com - 17/03/2024, 05:03 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Luis Suarez menjadi aktor utama kemenangan Inter Miami saat bertamu ke markas DC United pada lanjutan Major League Soccer (MLS) 2024. 

Stadion Audi Field menjadi venue pertandingan DC United vs Inter Miami yang berlangsung pada Minggu (17/3/2024) dini hari WIB. 

Gol Leonardo Campana (34') dan sepasang kontribusi Luis Suarez (77', 85') mengantarkan The Herons, sebutan Inter Miami, menang 3-1. 

DC United membuka keunggulan lewat aksi Jared Stoud pada menit ke-14, sebelum disamakan oleh Leonardo Campana. 

Baca juga: Hasil Inter Miami Vs Nashville 3-1: Magi Suarez-Messi, The Herons ke Perempat Final

Campana memanfaatkan bola liar di kotak penalti dan melepaskan tembakan ke pojok kanan bawah gawang. 

Keputusan Inter Miami memasukkan Suarez pada menit ke-62 berbuah hasil 10 menit kemudian. Ia mencetak gol tap-in usai memanfaatkan umpan Campana. 

Suarez memastikan brace alias torehan dwigol lima menit sebelum pertandingan berakhir. Ia menerima servis Diego Gomez dan melepaskan tendangan melewati kiper DC United. 

Adapun dalam pertandingan ini, Lionel Messi absen karena cedera hamstring.

Baca juga: Inter Miami Vs Nashville SC: Lionel Messi Cetak Gol, Ditarik Keluar

Inter Miami memprioritaskan kebugaran Messi agar sang pemain bisa bertanding di perempat final CONCACAF Champions Cup 2024 melawan Monterrey pada April. 

"Kami akan terus mengevaluasi apa yang dia lakukan. Tujuannya adalah agar dia bisa tiba untuk bisa bermain di perempat final CONCACAF Champions Cup. Kami tidak ingin mengambil risiko," kata pelatih Inter Miami, Gerardo "Tata" Martino, dikutip dari USA Today. 

Sementara itu, kemenangan atas DC United memastikan Inter Miami masih menjadi pemuncak klasemen MLS wilayah timur dengan 10 poin. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com