Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Tiba di Qatar, Disambut Suporter dan Kalungan Bunga

Kompas.com - 07/01/2024, 15:32 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Timnas Indonesia sudah tiba di Qatar menjelang Piala Asia 2023. Skuad Garuda mendapatkan sambutan meriah.

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong tiba di Doha, Qatar, pada Minggu (7/1/2024) pukul 06.00 waktu setempat

Menurut laman resmi PSSI, timnas Indonesia disambut oleh Duta Besar Republik Indonesia di Qatar, Ridwan Hasan.

Suporter timnas Indonesia pun turut memberikan sambutan, baik di bandara maupun di hotel tempat Marselino dkk menginap.

Baca juga: 2 Kali Takluk dari Libya, Timnas Indonesia Tekad Bangkit Lebih Kuat

Selain itu, para pemain timnas Indonesia juga mendapatkan kalungan bunga saat tiba di Qatar.

Setelah mendarat, skuad timnas Indonesia langsung menuju hotel guna beristirahat.

Pada sore harinya, timnas Indonesia akan menjalani sesi latihan perdana di Lapangan Al Egla 2, Doha, Qatar.

Sebelumnya, timnas Indonesia sudah menjalani pemusatan latihan (TC) di Turkiye sejak 21 Desember 2023.

Timnas Indonesia juga menjalani dua pertandingan uji coba melawan Libya sebagai persiapan menuju Piala Asia 2023.

Baca juga: Timnas Indonesia Belum Menang Jelang Piala Asia, STY Minta Bersabar

Namun, timnas Indonesia mesti menerima kenyataan tumbang dua kali dari Libya dalam partai uji coba yang bergulir pada 2 dan 5 Januari 2024.

Pada uji coba pertama yang tak dihitung poin FIFA, timnas Indonesia menelan kekalahan telak 0-4 dari Libya pada 2 Januari 2024.

Selanjutnya, timnas Indonesia kembali kalah dari Libya dengan skor 1-2 dalam laga yang mempertaruhkan poin FIFA pada 5 Januari 2024.

Kini, timnas Indonesia mempersiapkan diri menghadapi Iran dalam uji coba terakhir menjelang Piala Asia 2023 pada Selasa (9/1/2024).

Baca juga: Hasil Timnas Indonesia Vs Libya 1-2, Pengakuan Yakob Sayuri

Setelah melawan Iran, timnas Indonesia baru akan memulai perjuangan di Piala Asia 2023 dengan menghadapi Irak pada Senin (15/1/2024).

Timnas Indonesia lalu melawan Vietnam pada Jumat (19/1/2024), sebelum ditutup dengan duel menghadapi Jepang pada Rabu (24/1/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com