KOMPAS.com - Inggris mengawali Piala Dunia U17 2023 dengan mencatatkan kemenangan besar.
Tim berjulukan The Three Lions tersebut menggunduli Kaledonia Baru dengan skor 10-0.
Laga Inggris vs Kaledoni Baru digelar di Jakarta International Stadium, Sabtu (11/11/2023).
Salah satu pencetak gol Inggris adalah pemain muda Arsenal, Ethan Nwaneri.
Pemain yang berposisi gelandang serang tersebut mencetak gol pada menit ke-78.
Baca juga: Klasemen Piala Dunia U17 2023: Indonesia Ketiga, Inggris Pertama Usai Menang 10-0
Ditemui wartawan termasuk Kompas.com, Ethan mengaku senang bisa mencetak gol.
Bahkan, dia berharap bisa kembali mencetal gol pada laga berikutnya.
"Perasaan yang hebat. Saya bisa mencetak gol. Saya akan mencobanya di setiap laga. Jadi perasaannya hebat. Saya harus lebih baik. Piala Dunia ini menghadirkan pengalaman hebat. saya senang berkontribusi untuk tim," jelas dia.
Dalam kesempatan itu, Ethan juga bertekad keras membantu tim meraih kemenangan pada setiap laga.
Selanjutnya, Inggris akan melawan Iran pada 14 November 2023. Lalu Tiga Singa akan melawan Brasil pada laga terakir, 17 November.
"Kami ingin memenangkan semuanya. Tapi saya harus fokus dengan saat ini. Jadi kami fokus. Saya yakin bisa mengatasinya (Brasil)," jelas pemain berusia 16 tahun itu.
Saat ini, Ethan memperkuat Arsenal U21. Sejauh ini, pemain bernomor punggung 20 tersebut mencatatkan 4 penampilan di Premier League 2.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.