Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSG Vs Milan: Buntu 5 Laga Liga Champions, Rossoneri Ukir Rekor Buruk

Kompas.com - 26/10/2023, 04:39 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan menorehkan catatan buruk seiring kekalahan dari Paris Saint-Germain (PSG) pada matchday ketiga fase grup Liga Champions 2023-2024. 

Laga PSG vs Milan di Stadion Parc des Princes, Paris, Perancis, Kamis (26/10/2023) dini hari WIB, tuntas 3-0. 

Gol-gol kemenangan PSG dicetak oleh Kylian Mbappe (32'), Randal Kolo Muani (53'), dan Lee Kang-in (89'). 

Ini merupakan kekalahan pertama Rossoneri, julukan Milan, pada fase grup Liga Champions 2023-2024. 

Baca juga: Hasil PSG Vs Milan 3-0: Les Parisiens Pesta Gol, Rossoneri Masih Buntu

Namun, hasil di kandang PSG juga membuat skuad asuhan Stefano Pioli itu tanpa kemenangan. 

Milan saat ini berada di dasar klasemen Grup F dengan 2 poin hasil bermain imbang tanpa gol melawan Borussia Dortmund dan Newcastle United. 

Dilansir dari Opta, Milan menjadi tim Italia pertama yang gagal mencetak gol dalam lima pertandingan Liga Champions berturut-turut. 

Dua laga di antaranya yaitu semifinal Liga Champions musim lalu di mana Milan kalah agregat 0-3 dari Inter. 

Baca juga: Hasil Young Boys vs Man City 1-3, Pasukan Guardiola Terlalu Perkasa

Kebuntuan ini diakui kapten Milan, Davide Calabria, sebagai momen sulit bagi timnya.

Namun, kapten Rossoneri itu menegaskan bahwa peluang timnya untuk bisa melangkah lebih jauh di Liga Champions 2023-2024 belum tertutup. 

"Mereka tampil lebih baik hari ini, mereka mengambil peluang-peluang yang ada. Mereka adalah tim yang hebat, dengan para pemain yang kuat," kata Calabria.

"Kami tidak mencetak gol. Mereka memiliki pemain kuat di lini depan," ujarnya seperti dikutip dari situs UEFA. 

"Kami seharusnya bisa lebih baik dalam penguasaan bola. Sulit untuk menganalisisnya sekarang, masih terlalu dini. Sekarang memang sulit, tetapi ini belum berakhir," ungkapnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Liga Indonesia
Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Liga Lain
Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com