Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bonek Ancam Demonstrasi jika Persebaya Gagal Jamu Arema FC di SGBT

Kompas.com - 18/09/2023, 12:30 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah komunitas dari suporter Persebaya Surabaya, Green Nord 27, mengancam akan melakukan aksi jika tim berjulukan Bajul Ijo tersebut gagal menyelenggarakan laga kandang melawan Arema FC di Stadion Gelora Bung Tomo (SGBT) Surabaya.

Laga Persebaya vs Arema digelar di Stadion Gelora Bung Tomo pada Sabtu (23/9/2023).

Hal tersebut berkenaan dengan Surat Kementerian PUPR tentang SGBT harus steril untuk renovasi persiapan Piala Dunia U17 2023 Indonesia.  

Baca juga: Persebaya Pertanyakan Kebijakan PUPR soal Stadion Gelora Bung Tomo

Surat tersebut berlaku mulai 15 September 2023 sampai penyelenggaraan Piala Dunia U17 2023 selesai pada awal Desember mendatang.

Seperti diketahui laga pekan ke-13 Liga 1 2023-2024 nanti akan menjadi kali pertama Persebaya menjamu Arema FC di kandang setelah Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022.

Sekaligus menjadi kesempatan pertama Bonek mendukung Persebaya melawan Arema FC di kandang pada empat tahun terakhir.

Terakhir Bonek bisa menyaksikan laga melawan Arema FC di SGBT pada leg pertama Final Piala Presiden 2019 silam.

Pada Liga 1 2019, Persebaya harus menjamu Arema FC di Stadion Batakan Balikpapan tanpa suporter karena mendapat sanksi dari PSSI.

Pada Liga 1 2020, kompetisi dihentikan karena Covid-19. Laga dilaksanakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta karena menggunakan sistem bubble.

Sedangkan pada Liga 1 2022-2023 Persebaya diharuskan menjamu Arema FC di Stadion PTIK imbas Tragedi Kanjuruhan.

Karena itu, Bonek keberatan harus kembali gagal menjamu Arema FC di kandangnya sendiri. 

Komunitas Bonek tribune utara, Green Nord 27, mengancam akan melakukan aksi jika sampai pertandingan tanggal 23 melawan Arema FC batal dilaksanakan di SGBT.

"GBT adalah rumahnya Persebaya dan Bonek. Tidak ada alasan apa pun untuk mengusir Persebaya dari rumahnya. Piala Dunia Sementara. Persebaya Selamanya," tulis mereka di akun Instagram.

Bonek dan Persebaya sendiri sudah awas dengan isu-isu keamanan. Karenanya, dua pekan sebelum laga dilakukan upaya-upaya untuk meyakinkan otoritas keamanan.

Sebab, ini menjadi momen bagi Persebaya untuk memulai rivalitas yang lebih sehat dengan seteru abadinya tersebut. Serta menjadi momen Bonek menunjukan kedewasaan dan perubahan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com