KOMPAS.com - Tim Nasional (Timnas) Cricket Putri Indonesia menang telak atas Fiji dan Samoa pada Kualifikasi Piala Dunia T20 Putri zona East Asia-Pacific.
Pertandingan kedua dan ketiga yang dilakoni oleh para Srikandi Indonesia ini digelar di Lapangan Vanuatu Cricket Ground di Port Vila, Vanuatu, Selasa (5/9/2023).
Pada pertandingan melawan Fiji, Timnas Cricket Putri Indonesia memilih untuk bowling dahulu.
Indonesia berhasil memenangkan pertandingan dengan selisih skor 10 wicket atas Fiji. Indonesia berhasil mencapai 69/0 di atas 11.2 over.
Sedangkan Fiji hanya berhasil mencetak 66 runs dalam 17.5 over.
Baca juga: Indonesia Menang di Kualifikasi Piala Dunia T20 Wanita
Pencapaian ini tidak lepas dari penampilan gemilang Ni Made Putri Suwandewi (2 wicket), Ni Luh Ketut Wesika Ratna Dewi (2), Ni Wayan Sariani (2), serta Andriani dan Sang Ayu Nyoman Maypriani, masing-masing membuat satu wicket.
Wesika menyumbang 40 run dan Ni Putu Ayu Nanda dengan 24 run pada inning kedua.
Pertandingan kedua melawan Samoa menghadapi tantangan karena adanya hujan yang menyebabkan pertandingan ditunda.
Melawan Samoa Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan selisih skor 10 wicket. Indonesia mencapai 53/0 di atas 5.1 over, sementara Samoa mencetak 52 runs dalam 20 over.
Wesika dan Andriani ditetapkan sebagai Player of the Match pada pertandingan melawan Fiji dan Samoa.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.