Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bek Persib Kembali dari Pendidikan Polisi, Bojan Hodak Beri Sorotan

Kompas.com - 17/08/2023, 18:00 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung akan diperkuat lagi oleh Frets Butuan, Reky Rahayu, dan Kakang Rudianto. Mereka baru kembali dari tugas kesatuan. 

Seperti diketahui Frets dan Reky beberapa waktu lalu absen di klub karena mengikuti Piala Panglima 2023. Sementara, Kakang mengikuti Akademi Polisi. 

Dari ketiganya, yang paling disorot pelatih Bojan Hodak ialah Kakang. 

Frets dan Reky tidak lepas dari kegiatan sepak bola sewaktu absen membela Persib. Lain halnya dengan Kakang. 

Baca juga: Persib Latihan pada HUT Ke-78 RI: Pita di Kepala, Pekik Merdeka

Pemain asal Cianjur itu sama sekali tidak berlatih. Bojan Hodak melihat Kakang tampak tidak nyaman ketika ia menguasai bola,

“Ya bisa dilihat Frets punya sentuhan yang bagus, dia terlihat dalam kondisi yang bagus,” tutur Hodak. 

“Satu hal, hanya Kakang karena pada dasarnya dia melakukan kegiatan militer atau kepolisian jadi dia tidak berlatih dengan bola,” paparnya. 

Baca juga: Ezra Walian Bicara soal Posisi Baru dan Ketidakberuntungan Persib

Hodak melihat Kakang kerap melakukan kesalahan ketika ia menguasai bola dalam latihan.

Karena itu, Bojan Hodak merasa terlalu riskan untuk langsung menurunkan Kakang di pertandingan. 

Penggawa timnas U19 itu mesti lebih dulu mengembalikan sentuhannya dengan bola sampai punya kepercayaan diri melakukan duel satu lawan satu. 

Kakang dituntut segera menunjukkannya dalam latihan.

Baca juga: Belum Persembahkan Kemenangan bagi Persib, Ini Evaluasi Bojan Hodak

“Bisa dilihat dia tidak terlalu nyaman dengan bola, beberapa kali melakukan kesalahan,” ujar Hodak. 

“Tapi dia punya postur yang bagus dan saya sudah melihatnya, menurut saya dia akan berguna tentunya,” tutur pelatih 52 tahun itu. 

Sementara itu, tampak tak ada masalah berarti dari penjaga gawang Reky Rahayu. 

Selama ia absen, gawang Persib dikawal oleh Fitrul Dwi Rustapa dalam empat laga terakhir.

Fitrul mampu mengemban tugas meski baru mampu mencatat clean sheet sekali ketika tim ditahan imbang Bali United 0-0.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com