Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Transfer: Ronaldo Akan Dapat Rekan Baru, Ziyech Merapat ke Al Nassr

Kompas.com - 27/06/2023, 07:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, akan mendapatkan rekan baru di klubnya, Al Nassr.

Al Nassr disebut telah mencapai kesepakatan untuk merekrut pemain tim nasional Maroko, Hakim Ziyech, dari Chelsea.

Hakim Ziyech pun dilaporkan telah setuju untuk melanjutkan karier di Liga Arab Saudi bersama Al Nassr.

"Kesepakatan telah tercapai untuk Hakim Ziyech bergabung dengan Al Nassr," tulis pakar transfer dunia, Fabrizio Romano, dalam unggahan di akun Twitter pribadinya, Senin (26/6/2023) malam WIB.

Baca juga: Meski Dikaitkan ke Klub Liga Champions, Ronaldo Setia di Al Nassr

"Semuanya sudah disepakati dengan Chelsea sejak pekan lalu dan juga dari sisi pemain," lanjut pernyataan Fabrizio Romano.

Menurut laporan Fabrizio Romano, Hakim Ziyech telah menyepakati kontrak yang berlaku hingga Juni 2026.

Pemain berusia 30 tahun itu akan melakukan tes medis sebelum benar-benar resmi menjadi rekrutan baru Al Nassr.

"Kontrak sampai Juni 2026, tinggal soal tes kesehatan dan kemudian resmi," demikian laporan Fabrizio Romano.

Baca juga: Ronaldo Tanpa Gelar Usai Al Nassr Gagal Juara Liga Arab Saudi

Kedekatan antara Hakim Ziyech dan Al Nassr semakin meramaikan bursa transfer di Liga Arab Saudi.

Sebelum ini, Al Ittihad yang merupakan rival dari Al Nassr, telah merekrut nama-nama besar seperti Karim Benzema dan N'Golo Kante.

Lalu, mantan bek Napoli dan Chelsea, Kalidou Koulibaly, telah diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Al Hilal.

Di samping itu, Roberto Firmino yang baru meninggalkan Liverpool, disebut tengah dekat dengan Al Ahli.

Baca juga: Saat Cristiano Ronaldo Sujud Syukur Usai Cetak Gol untuk Al Nassr

Kini, giliran Hakim Ziyech yang merapat ke klub peserta Liga Arab Saudi.

Dia semakin dekat dengan karier baru bersama Al Nassr yang sebelumnya sudah memiliki pemain sekelas Ronaldo.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Antusiasme Tinggi An Se-young Jelang Olimpiade Paris 2024

Antusiasme Tinggi An Se-young Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com