Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Bali United Menaikkan Harga Tiket Pertandingan Kandang

Kompas.com - 26/06/2023, 12:29 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Manajemen Bali United membuat keputusan cukup mengejutkan. Beberapa hari menjelang kick-off Liga 1 2023-2024, mereka menaikkan harga tiket pertandingan.

Liga 1 2023-24 mulai bergulir Sabtu 1/7/2023). Manajemen Bali United memutuskan menaikkan harga tiket pertandingan kandang musim depan.

Harga tiket reguler yang sebelumnya dibanderol Rp 60.000 naik menjadi Rp 100.000. Sementara tiket kategori VIP yang sebelumnya dibanderol Rp 300.000 naik menjadi Rp 400.000.

Baca juga: Kekurangan Bali United Jelang Melakoni Laga Perdana Liga 1

Kenaikan harga tiket pertandingan tersebut memantik respon suporter Bali United. Mereka mempertanyakan keputusan manajemen soal kenaikan harga tiket pertandingan.

Keputusan itu dianggap kurang bijak dari kacamata suporter melihat komposisi pemain Bali United musim ini dirasa kurang menjanjikan untuk berlaga di Liga 1 dan juga kompetisi antarklub Asia.

Agar tidak terjadi kesalahpahaman antara manajemen dengan suporter, CEO Bali United, Yabes Tanuri angkat bicara.

Ia mengatakan kenaikan harga tiket pertandingan berdasarkan pertimbangan pengurangan kapasitas penonton Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali yang mengalami penurunan dengan penerapan single seat.

Kenaikan harga tiket pertandingan disesuaikan dengan fasilitas, kenyamanan dan juga keamanan penonton selama menyaksikan laga home tim berjuluk Serdadu Tridatu itu.

“Perlu kami sampaikan bila musim ini harga tiket pertandingan akan mengalami kenaikan,” ujar pria berkacamata itu.

“Kenaikan harga tiket atas pertimbangan berkurangnya kapasitas stadion dengan adanya single seat dan untuk tetap bisa menjaga kenyamanan fasilitas Stadion Dipta yang sudah standar internasional,” sambungnya.

Pihak manajemen Bali United berharap suporter bisa mengerti keputusan yang diambil untuk menaikkan harga tiket pertandingan musim ini demi keberlangsungan klub.

Baca juga: Teco Ungkap Salah Satu Senjata Andalan Bali United Musim Depan

Apalagi kompetisi Liga 1 2023-2024 terdapat larangan bagi suporter tim tamu datang menyaksikan langsung laga tandang.

Hal tersebut akan berimbas pada pemasukan tim dari sisi ticketing. Untuk itu, manajemen tetap berharap dukungan penuh suporter walau harga tiket pertandingan home naik.

Apalagi, Bali United mengusung target yang cukup tinggi pada musim baru ini. Mereka ingin merebut kembali gelar juara Liga 1 dan melangkah sejauh mungkin di Liga Champions Asia (LCA) 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com