Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Argentina, Garnacho Dipuji meski Kalah Duel dengan Asnawi

Kompas.com - 20/06/2023, 10:00 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber TyC Sports

KOMPAS.com - Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, memuji performa dari dua pemain muda yang tampil baik saat mengalahkan timnas Indonesia

Berlaga dalam FIFA Matchday pada Senin (19/6/2023) malam WIB, Argentina berhasil memetik kemenangan 2-0 atas Indonesia lewat gol tendangan roket dari Leandro Paredes (38') dan tandukan Cristian Romero (55').

Scaloni menurunkan dua pemain mudanya kala menghadapi skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Mereka adalah Facundo Buonanotte dan juga bintang Manchester United, Alejandro Garnacho.

Buonanotte turun dari awal laga dan bermain selama 74 menit, sebelum akhirnya digantikan oleh penyerang sayap Sevilla, Lucas Ocampos.

Baca juga: Indonesia Vs Argentina, Lionel Scaloni Soroti Lemparan Maut Arhan

Sementara Garnacho turun sebagai pemain pengganti di babak kedua pada menit ke-60, menggantikan Nicolas Gonzalez.

"Ide saya seperti itu. Mereka bermain dan menambah menit di timnas, yang di mana itu merupakan hal terpenting," ujar Scaloni selepas laga, dilansir dari media Argentina, TyC Sports.

Kala bermain, Garnacho sempat terlibat duel intens dengan bek sayap kanan Indonesia, Asnawi Mangkualam pada pengujung pertandingan.

Garnacho mendapati bola yang dikuasainya lepas usai diserobot Asnawi. Ia lalu mencoba merebut si kulit bulat kembali, tetapi hasilnya malah melanggar Asnawi. 

"Apa pun hasil pertandingan dan permainannya, itu tidak terlalu menarik minat saya. Kami ingin anak muda ini bermain dan bermain lalu beradaptasi dengan apa yang dilakukan oleh tim ini tanpa terlalu menekan mereka," kata Scaloni melanjutkan.

Scaloni, pelatih yang membawa Tim Tango juara dunia pada 2022 tersebut menyebutkan bahwa laga kontra Indonesia kali ini menjadi ajang bagi dirinya menerapkan warna baru bagi Argentina.

Baca juga: Indonesia Vs Argentina, Presiden Jokowi: Hanya Kebobolan Dua, Luar Biasa

"Kami telah melakukan beberapa perbaikan bagi mereka yang melihat tim sejak Piala Dunia dan sangat terbuka untuk perubahan lainnya di masa depan."

"Pemain-pemain kami tampil sangat menonjol, terlepas dari identitas atau berapa usia mereka, berhasil memanfaatkan momentum mereka masing-masing."

Pelatih Tim Tango tersebut pun menyebutkan permainan Argentina saat melawan Indonesia sudah cukup bagus dan berharap terus terjaga di masa depan.

"Hari ini mereka adalah para pemain yang bermain bagus, muda, dan kami berharap untuk terus seperti ini," tutur Scaloni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com