Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Ronaldo Dipeluk, Disembah, lalu Digendong Suporter Penyusup…

Kompas.com - 18/06/2023, 07:30 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Partai Portugal vs Bosnia-Herzegovina dihiasi dengan momen seorang fan yang memeluk, menyembah, dan menggendong Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo tak mencetak gol dalam laga Grup J Kualifikasi Euro 2024 antara Portugal vs Bosnia-Herzegovina di Estadio da Luz, Lisbon, Minggu (18/6/2023) dini hari WIB.

Kemenangan 3-0 Portugal dipastikan oleh gol Bernardo Silva (44’) dan Bruno Fernandes (77’, 90+3’).

Meski tak bikin gol, Ronaldo tetap ramai menghiasi kolom pemberitaan media olahraga di berbagai belahan dunia.

Bukan karena Ronaldo sukses mencatat cap ke-199 bersama Portugal kala bersua Bosnia-Herzegovina.

Baca juga: Hasil Portugal Vs Bosnia-Herzegovina 3-0: Ronaldo Dipeluk Fan, Selecao Berjaya

Namun, CR7 ramai diberitakan lantaran terlibat dalam interaksi menyentuh dengan seorang fan yang menyusup masuk ke arena pertandingan.

Pertandingan Portugal vs Bosnia-Herzegovina memang sempat terhenti sejenak karena aksi seorang fan yang menginvasi area lapangan Estadio da Luz.

Fan tersebut memakai baju warna hitam dan membawa bendera Portugal. Ia lalu berhasil mendekati dan memeluk erat-erat Ronaldo.

Baca juga: Man City Juara Liga Champions, Erling Haaland Selevel Ronaldo

Ronalda merespons situasi ini dengan baik. Megabintang asli Madeira itu tetap tenang dan sama sekali tak risih dengan kehadiran sang suporter penyusup.

Ronaldo tampak membiarkan sang penggemar untuk menikmati waktu langka tersebut.

Usai memeluk, fan tersebut lantas menyembah Ronaldo. Ia bersujud tepat di hadapan kaki CR7.

Aplaus publik Estadio da Luz pun terdengar semakin kencang. Setelah itu, sang suporter penyusup masih sempat menggendong Ronaldo, sampai kaki sang megabintang peraih 5 gelar Ballon d’Or tak lagi menjejak tanah.

Kemudian, ia bersama-sama dengan Ronaldo melakukan selebrasi ikonik “Siuuu”, yang lagi-lagi diikuti koor massal publik Estadio da Luz.

Menyadari petugas keamanan stadion mendekat, suporter penyusup mengakhiri momen-momen unik bersama Ronaldo lalu berlari sembari mengibarkan bendera Portugal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com