Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Argentina Vs Australia: Socceroos Punya Target Jelas, Tim Tango Tak Hanya Messi

Kompas.com - 15/06/2023, 09:31 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber TyC Sports

KOMPAS.com - Timnas Australia memiliki target dan misi yang jelas saat melawan Argentina dalam rangkaian FIFA Matchday 2023.

Misi tersebut diungkapkan oleh sang pelatih, Graham Arnold, saat berbicara dalam konferensi pers menjelang laga persahabatan Argentina vs Australia.

Adapun laga Argentina vs Australia dijadwalkan berlangsung di Stadion Workers, Beijing, China, pada Kamis (15/6/2023) malam WIB.

Australia selaku tim yang tak diunggulkan, dengan berani mengusung misi kemenangan dalam laga tersebut.

Graham Arnold yakin, timnya akan berjuang meraih kemenangan dengan menampilkan performa terbaik di hadapan Lionel Messi dkk.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung FIFA Matchday Argentina Vs Australia

"Kami akan datang untuk menang. Untuk itu, kami harus menyampaikan harapan dan keyakinan kepada para pemain bahwa kami sanggup menjaga rencana permainan," kata Graham Arnold, dikutip dari TyC Sports.

"Kami punya beberapa masalah saat membentuk tim, tetapi meski ada beberapa perubahan, kami akan melakukan apa yang mewakili DNA Australia dan memberikan kemampuan terbaik yang kami miliki," ujar Graham Arnold.

Sebelum ini, Australia sempat bertanding melawan Argentina pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Socceroos, julukann Australia, ketika itu takluk 1-2 akibat sepasang gol dari Lionel Messi dan Julian Alvarez.

Baca juga: Messi Tiba di Beijing Pakai Jet Pribadi Jelang Argentina Vs Australia

Kini, Graham Arnold menjadikan kekalahan tersebut sebagai pelajaran. Setelah melakukan evaluasi, dia mengungkapkan satu hal yang bisa jadi menjadi kunci keberhasilan Australia untuk melakukan revans.

"Terakhir kali (melawan Argentina) kami tidak bisa memiliki penguasaan bola. Itulah yang harus kami lakukan kali ini," ucap Graham Arnold.

"Namun, itu harus dipertahankan selama 90 menit. Bagi kami, ini adalah kesempatan yang fantastis untuk bertanding melawan juara dunia tepat setelah Piala Dunia," imbuhnya.

"Mungkin ini belum pernah terjadi pada kami sebelumnya," tutur juru taktik berusia 59 tahun tersebut.

Baca juga: Lautan Manusia Sambut Messi dkk di Beijing Jelang Argentina Vs Australia

Argentina Tak Hanya Messi

Mewaspadai Lionel Messi adalah sikap yang wajar ketika sebuah tim mengincar kemenangan atas Argentina.

Graham Arnold selaku pelatih Australia pun memiliki sikap serupa menjelang pertandingan melawan Tim Tango.

Halaman:


Terkini Lainnya

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com