KOMPAS.com - Efek kepergian Lionel Messi nyata adanya. PSG kehilangan jutaan pengikut di media sosial setelah Messi memutuskan hengkang.
Setelah dua musim bersama, PSG dan Lionel Messi secara resmi mengumumkan perpisahan pada Sabtu (3/6/2023).
Messi tak memperpanjang kontraknya bersama PSG yang segera habis per 30 Juni 2023 ini.
"Saya ingin berterima kasih kepada klub, Kota Paris, dan masyarakatnya untuk dua tahun ini. Saya mendoakan yang terbaik untuk kalian di masa depan," tutur Messi, dikutip dari situs resmi PSG.
Baru beberapa hari setelah Messi menyatakan pergi, PSG sudah merasakan betul dampaknya.
Baca juga: Tiket Indonesia Vs Argentina Dijual Hari Ini, Posisi Duduk GBK untuk Lihat Messi dkk
Media Perancis yang berkantor di Paris, L’Equipe, memberitakan bahwa Paris Saint-Germain (PSG) kehilangan jutaan pengikut di media sosial mereka.
Menurut pantauan Kompas.com, sampai Senin (5/6/2023) petang jumlah pengikut PSG di media sosial Instagram berjumlah 68,6 juta.
Padahal, Sabtu (3/6/2023) malam kemarin, jumlah pengikut PSG di Instagram berjumlah 70,4 juta, persis sebelum tim kebanggaan publik Paris takluk 2-3 dari Clermont pada pekan pamungkas Liga Perancis 2022-2023.
Artinya, PSG kehilangan hampir dua juta pengikut dalam rentang waktu sekitar tiga hari saja.
Penurunan jumlah pengikut PSG lebih terasa di media sosial Twitter. Menurut L’Equipe, follower PSG di media sosial berlogo burung biru itu anjlok sampai 10 juta pengikut!
Baca juga: Messi dan Benzema Ucap Sayonara: Koda dari Alunan Indah Sebuah Era
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.