Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Liga Europa: Doa Ancelotti untuk AS Roma, Kans Terbuka berkat Mourinho

Kompas.com - 30/05/2023, 23:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, ikut mendoakan agar AS Roma berhasil memenangi final Liga Europa 2022-2023 kontra Sevilla.

Final Liga Europa Sevilla vs AS Roma dijadwalkan berlangsung di Puskas Arena, Budapest, Hongaria, pada Kamis (1/6/2023) dini hari WIB.

Bagi AS Roma, ini akan menjadi final kedua mereka di pentas Eropa setelah tampil pada partai puncak UEFA Europa Conference League musim lalu.

AS Roma ketika itu berhasil memenangi final UEFA Europa Conference League kontra Feyenoord dan dinobatkan sebagai juara.

Baca juga: Hasil Semifinal Liga Europa: Juventus Gugur, Final Sevilla Vs AS Roma

Kini, AS Roma berpeluang mengulangi kesuksesan tersebut pada Liga Europa 2022-2023.

Namun, perjalanan AS Roma untuk menjadi juara Liga Europa diprediksi tak akan berjalan mudah.

Sebab, lawan yang akan mereka hadapi adalah Sevilla, sang raja Liga Europa.

Sevilla masih menjadi tim tersukses dalam sejarah Liga Europa dengan torehan enam gelar juara.

Mereka punya tiga trofi lebih banyak daripada Inter Milan, Liverpool, Juventus, dan Atletico Madrid, yang sudah tiga kali menjadi juara Liga Europa.

Baca juga: Final Liga Europa: Cepat atau Lambat, Rekor Sempurna Sevilla Pasti Akan Rusak

Selain berstatus raja Liga Europa, Sevilla juga tengah berada dalam performa apik bersama pelatih baru, Jose Luis Mendilibar.

Bersama Jose Luis Mendilibar, Sevilla sukses menyingkirkan sejumlah pesaing tangguh di Liga Europa musim ini seperti Manchester United dan Juventus.

Hal tersebut membuat Sevilla menjadi tim yang layak diunggulkan untuk memenangi final Liga Europa 2022-2023.

Namun, bukan berarti AS Roma tidak memiliki peluang.

Baca juga: Dybala Absen pada Laga Timnas Indonesia Vs Argentina, Berpeluang Tampil di Final Liga Europa

Carlo Ancelotti sebagai mantan pemain AS Roma percaya bahwa I Giallorossi juga memiliki peluang untuk menjuarai Liga Europa 2022-2023.

Menurut Carlo Ancelotti, peluang AS Roma terbuka berkat kehadiran pelatih kawakan, Jose Mourinho.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com