Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/05/2023, 08:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Penyerang Argentina, Lionel Messi, berpotensi tampil melawan timnas Indonesia. Sebelumnya, La Pulga sudah pernah meninggalkan jejak di Asia Tenggara.

Lionel Messi masuk skuad Argentina untuk tur Asia 2023. Artinya, eks pemain Barcelona itu memiliki kemungkinan mentas melawan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia memang bakal menghadapi Argentina dalam rangkaian pertandingan uji coba di FIFA Matchday edisi Juni 2023.

Laga timnas Indonesia vs Argentina dalam jadwal FIFA Matchday bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Senin (19/6/2023).

Messi sejatinya sudah pernah melukiskan jejaknya di Asia Tenggara. Ia pernah berkunjung ke Thailand, Malaysia, dan Singapura.

Baca juga: Indonesia Vs Argentina: Tak Ada Gala Dinner bareng Messi dkk, Fokus Pertandingan

Lionel Messi bahkan memperlihatkan sinarnya ketika membela Barcelona dalam laga pramusim melawan Thailand XI di Bangkok pada 7 Agustus 2013.

Berdasarkan laporan Daily Mail, Lionel Messi berhasil mengemas dua gol ke gawang Thailand XI di hadapan 48.000 suporter pada menit ke-13 (penalti) dan 25.

Enam gol Barcelona lainnya dibukukan oleh Neymar (11’), Pedro (19, 35’, 47’), dan Alexis Sanchez (49’).

Setelah itu, masih dalam rangkaian tur pramusim Barcelona, Messi datang ke Malaysia pada Agustus 2013. Saat itu, dia membela panji Barcelona untuk bertanding kontra Malaysia XI.

Akan tetapi, pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu urung unjuk kemampuan saat melawan Malaysia, kendati mendapatkan sambutan dari suporter tuan rumah.

Baca juga: Tur Asia Timnas Argentina, Kenapa Messi dkk Lawan Australia di China?

Fan Lionel Messi asal Malaysia, Aaron Balachandran, sempat mengungkapkan kekecewaannya karena La Pulga tak ikut bermain.

“Setidaknya dia bisa mengakui keberadaan kami. Kami meneriakkan namanya sepanjang pertandingan,” ucap Aaron dikutip dari Malay Mail.

Menurut laporan Malay Mail, Messi tak mentas melawan Malaysia XI karena menderita cedera pada sesi latihan.

“Messi keluar dari ruang ganti mengenakan sandal dan duduk bersama anggota tim lainnya di pinggir lapangan selama pertandingan,” demikian laporan Malay Mail.

“Sempat santer dikabarkan bahwa sang pemain (Messi) mengalami cedera pada saat menjalani sesi latihan di National Stadium,” tulis Malay Mail.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Timnas Indonesia
Apresiasi PBSI untuk Tim Bulu Tangkis Indonesia di All England 2024

Apresiasi PBSI untuk Tim Bulu Tangkis Indonesia di All England 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com