Bayern Muenchen Juara Bundesliga: Angkat Trofi Palsu, Dihujani Siulan

Kompas.com - 28/05/2023, 05:20 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber Bild

KOMPAS.com - Selebrasi Bayern Muenchen menjuarai Bundesliga 2022-2023 menyimpan fakta unik. Trofi yang mereka angkat ternyata adalah tiruan atau replika.

Bayern Muenchen secara dramatis memastikan diri sebagai juara Bundesliga 2022-2023 usai menang 2-1 di kandang Fc Koln, Stadion RheinEnergie, Sabtu (27/5/2023).

Gol kemenangan Bayern disumbangkan oleh Kingsley Coman (9’) dan Jamal Musiala (89’). Tuan rumah Koeln sempat membuat jantung personel Bayern berdebar saat menyamakan kedudukan via penalti Dejan Ljubicic (81’).

Bayern pun ditahbiskan sebagai juara Bundesliga 2022-2023 sebab rival langsung mereka, Borussia Dortmund hanya bermain imbang 2-2 saat menjamu Mainz.

Bayern dan Dortmund sama-sama mengakhiri musim dengan raihan 71 angka. Titel juara Liga Jerman 2022-2023 menjadi milik Bayern seiring keunggulan mereka dalam aspek selisih gol.

Selisih gol Bayern adalah +54, sementara Dortmund +39.

Baca juga: Bayern Muenchen Juara Bundesliga, Salip Dortmund di Laga Terakhir

Bayern pun bisa menggelar pesta di rumah Koln setelah memastikan rekor impresif, yakni menjadi juara Bundesliga dalam 11 musim beruntun.

Manuel Neuer, kapten Bayern yang tak bermain karena masih cedera, berkesempatan mengangkat Bundesliga Meisterschale alias trofi juara Liga Jerman yang berbentuk piringan.

Ada fakta menarik seputar trofi yang diangkat pemain-pemain Bayern dalam selebrasi juara Bundesliga di markas Koln.

Usut punya usut, ternyata itu adalah trofi palsu. Media Jerman, Bild, menyebut trofi Bundesliga yang asli ada di Signal Iduna Park, kandang Dortmund.

Baca juga: Daftar Juara 5 Liga Elite Eropa: Messi Pastikan Titel Bersejarah PSG, Drama Bundesliga

Wajar jika DFL, operator Bundesliga, membawa trofi juara ke kandang Borussia Dortmund.

Situasi jelang pekan ke-34, alias pekan pamungkas Bundesliga, tampak mendukung Dortmund untuk mengakhiri musim sebagai juara.

Menuju pekan ke-34, Dortmund memuncaki klasemen dengan 70 poin, unggul dua angka dari sang rival langsung, Bayern yang menduduki posisi dua.

Akan tetapi, nasib tragis dialami Dortmund. Mereka hanya mampu meraih hasil imbang 2-2 saat menjamu Mainz sehingga gelar juara pun melayang ke pelukan Bayern.

Kekecewaan Dortmund juga dirasakan oleh pendukung FC Koln, lawan Bayern pada pekan terakhir Bundesliga 2022-2023. Seperti diketahui, fan Dortmund dan Koln memiliki relasi erat.

Itulah kenapa ketika personel Bayern angat trofi replika Bundesliga dan melakukan selebrasi, siulan nyaring terdengar di Stadion RheinEnergie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Bild
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com