Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Argentina, Misteri Kehadiran Lionel Messi di GBK

Kompas.com - 26/05/2023, 17:48 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bintang timnas Argentina, Lionel Messi, dikabarkan bakal hadir dalam pertandingan melawan timnas Indonesia di FIFA Matchday edisi Juni 2023. Di lain sisi, PSSI belum bisa memastikan kedatang La Pulga ke Tanah Air.

Laga timnas Indonesia vs Argentina dalam jadwal FIFA Matchday bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Senin (19/5/2023).

Tentunya, penampilan Lionel Messi bakal ditunggu-tunggu. Pasalnya, eks pemain Barcelona itu memiliki kemampuan cemerlang saat berada di atas lapangan.

Media Argentina, El Destape, melaporkan bahwa Lionel Messi akan ikut dalam tur Asia timnas Argentina.

Penyerang PSG itu dikabarkan bakal berada dalam rombongan timnas Argentina saat menghadapi Indonesia dan Australia.

Baca juga: PSSI Ungkap Waktu Pengumuman Harga Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina

“Lionel Messi telah membuat keputusan bersama timnas Argentina menjelang laga kontra Australia dan Indonesia dalam laga uji coba FIFA berikutnya,” demikian laporan El Destape, dikutip dari BolaSport.

“Sang kapten, juara dunia di Qatar 2022 telah member tahu AFA (Federasi Sepak Bola Argentina) dan pelatih Lionel Scaloni tentang apa yang bisa dia lakukan untuk pertandingan pada Juni 2023,” lanjut laporan itu.

“Penyerang PSG berusia 35 tahun ini telah memperingatkan bahwa ia akan hadir di kedua pertandingan tersebut, meski tidak ada poin yang dipertaruhakn,” tulis Eldespe.

Sementara itu, Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengatakan bahwa pihaknya belum bisa memastikan mengenai kehadiran Lionel Messi.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Argentina, Kesempatan Bagus Garuda Jajal Kekuatan Tim Kelas Dunia

“Kami belum bisa memastikan seperti biasa. Jadi, belum jelas,” kata Arya Sinulingga kepada Kompas.com dalam sesi doorstop di Hotel Fairmont pada Jumat (26/5/2023).

“Ya, karena seperti ini bisa saja ada sesuatu. Jadi, memang tidak ada yang bisa memastikan siapa yang bisa datang,” ujarnya.

Adapun El Destape melaporkan bahwa Argentina dipastikan datang melawan timnas Indonesia dengan komposisi terbaiknya.

Kabar ini menepis rumor yang menyebutkan bahwa Argentina bakal membawa timnas kelompok umur.

Baca juga: Timnas Indonesia Akan Jajal Palestina dan Argentina, Shin Tae-yong Senang

Namun, salah satu bintang Manchester United, Lisandro Martinez, tidak akan datang karena masih menjalani pemulihan cedera.

Di lain sisi, Alejandro Garnacho yang merupakan pemain muda Manchester United dikabarkan akan ada dalam rombongan ke Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com