Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fakta Inter Milan Juara Coppa Italia: 2 Kali Beruntun, Sejajar AS Roma

Kompas.com - 25/05/2023, 05:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Inter Milan menjadi juara Coppa Italia 2022-2023 setelah mengalahkan Fiorentina pada Kamis (25/5/2023) dini hari WIB. 

Laga Fiorentina vs Inter Milan di final Coppa Italia yang berlangsung di Stadion Olimpico berakhir dengan skor 1-2. 

Fiorentina membuka keunggulan terlebih dahulu melalui gol Nicolas Gonzalez saat pertandingan baru berjalan tiga menit. 

Nerazzurri, julukan Inter Milan, lalu membalas dan membalikkan keadaan lewat gol Lautaro Martinez yang tercipta pada menit ke-29 dan 37.

Baca juga: Hasil Final Coppa Italia 2022-23: Brace Lautaro Martinez Antar Inter Milan Raih Gelar Ke-9

Ada tiga fakta di balik keberhasilan Inter Milan menjadi juara Coppa Italia 2022-2023.

Berikut fakta-fakta Inter Milan juara Coppa Italia yang Kompas.com rangkum dari Opta dan Squawka

1. Inter Milan berhasil menjadi juara Coppa Italia dua musim beruntun pada 2021-2022 dan 2022-2023. Ini merupakan kali pertama Inter menjuarai kompetisi tersebut dua musim berturut-turut sejak 2009-2010 dan 2010-2011. 

2. Ini merupakan gelar Coppa Italia kesembilan bagi Inter Milan. Prestasi itu mengantarkan Inter menyamai AS Roma dalam jumlah kemenangan terbanyak di kompetisi tersebut.

Juventus masih menjadi pemilik gelar Coppa Italia paling banyak dengan koleksi 14 trofi. 

Baca juga: Daftar Juara Coppa Italia: Inter Raih Trofi Ke-9, Masih di Bawah Juventus

3. Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, memenangi Coppa Italia ketiganya. Ia hanya kalah dari Sven-Goran Eriksson, Massimiliano Allegri, dan Roberto Mancini yang 4 kali juara. 

Adapun Coppa Italia merupakan trofi kedua yang diraih Inter Milan pada 2023 setelah Supercoppa Italia. 

Lautaro Martinez dkk masih berpeluang untuk mengakhiri musim ini dengan satu trofi lagi. Sebab, mereka akan bertanding di final Liga Champions melawan Manchester City. 

Duel Man City vs Inter Milan di final Liga Champions berlangsung di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki, pada 11 Juni 2023 dini hari WIB. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rahasia Simic Kembali Buas

Rahasia Simic Kembali Buas

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com