Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Timnas U22 Indonesia Sikapi Beban Target yang Sangat Berat

Kompas.com - 21/05/2023, 19:00 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Satu per satu cerita perjuangan di balik manisnya mendapat medali emas SEA Games 2023 Kamboja terungkap. Salah satunya ialah beban target yang ditanggung seluruh anggota timnas U22 Indonesia.

Seperti diketahui, Garuda Muda ditargetkan untuk mengakhiri puasa medali emas sejak SEA Games 1991.

Ini tak hanya sekadar target, tetapi juga impian bangsa Indonesia yang sudah menunggu selama 32 tahun untuk menjadi yang terbaik di Asia Tenggara.

Jutaan penikmat sepak bola Indonesia menaruh ekspektasi yang sangat tinggi kepada Marselino Ferdinan dkk untuk memenuhinya.

Baca juga: Rahasia di Balik Solidnya Skuad Timnas U22 Indonesia SEA Games 2023

Tentu bukan perkara mudah bagi pasukan Indra Sjafri yang didominasi pemain berusia awal 20-an.

Belum lagi mereka juga dituntut bersaing dengan tim-tim unggulan seperti Vietnam dan Thailand.

Asisten pelatih timnas U22 Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto mengungkapkan tim butuh usaha lebih untuk mengatasi hal ini.

Metode yang digunakan adalah dengan membagi target utama menjadi target-target kecil setiap pertandingannya.

Baca juga: Parade Timnas U22 Indonesia dalam Sorotan Media Asing

"Jadi, target itu memang penting, itu sebagai motivasi, tetapi kami juga memberikan pemahaman kepada pemain bahwa target tidak ada gunanya kalau tidak kami lalui step by step dengan pengorbanan, kerja keras, selalu fokus game per game," kata mantan pelatih Sabah FA itu kepada Kompas.com.

"Itu dilakukan dengan baik," katanya.

Metode tersebut mengalihkan fokus tim dari beratnya target utama yang dibebankan. Para pemain lebih fokus pada target-target kecil yang terasa lebih ringan untuk dilakukan.

Orientasi menjadi juara dikesampingkan, pemain diwajibkan untuk memberikan yang terbaik pada setiap fase yang dijalani. Alhasil, pemain tidak lagi terbebani dengan target dan ekspektasi.

Baca juga: Timnas Indonesia Tatap Asian Games, Sarana Peningkatan Kualitas Garuda

"Kami sudah jelaskan ke pemain bahwa puncaknya akan ada di final. Jadi, mungkin pemain merasa nyaman," kata Kurniawan.

"Semua taktik tidak akan berjalan baik jika suasana hati pemain tidak lepas. Sebisa mungkin kami memberikan energi positif. Tidak selamanya berat, tetapi kami switch dengan motivasi sehingga bisa memberikan rasa kepercayaan diri pada para pemain," katanya.

Hasilnya memuaskan, Indonesia berhasil menjadi juara dengan menyapu bersih kemenangan sejak fase babak penyisihan grup.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com