Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia ke Final SEA Games 2023: Pelatih Vietnam Dibikin Kesal Lemparan Pratama Arhan

Kompas.com - 13/05/2023, 19:59 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Vietnam, Philippe Troussier, menyebut timnya kebobolan dua gol tak perlu yang bermula dari lemparan ke dalam bek Indonesia, Pratama Arhan.

Vietnam asuhan Philippe Troussier takluk 2-3 dari timnas U22 Indonesia dalam laga semifinal cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023.

Partai timnas U22 Indonesia vs Vietnam dalam semifinal SEA Games 2023 Kamboja digelar di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Sabtu (13/5/2023).

Indonesia asuhan Indra Sjafri sukses menapak ke final SEA Games 2023 setelah gol Taufany Muslihuddin pada menit ke-90+6 memastikan kemenangan 3-2 skuad Merah-Putih.

Garuda Muda awalnya membuka skor berkat tandukan Komang Teguh Trisnanda (10’), memanfaatkan lemparan ke dalam jauh Pratama Arhan.

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Vietnam 3-2: Garuda Menang dengan 10 Pemain, Asa Emas Terjaga!

Vietnam lantas bangkit dan menyamakan kedudukan berkat kontribusi Nguyen Van Tung (36).

Lemparan ke dalam Pratama Arhan kemudian kembali memicu masalah untuk Vietnam.

Gol Muhammad Ferarri pada menit ke-53 yang mengantar Indonesia unggul 2-1, bermula dari kemampuan unik Arhan itu.

Laju bola throw in Pratama Arhan memaksa kiper Vietnam melakukan halauan. Bola muntah lantas disambar oleh Marselino Ferdinan dari luar kotak penalti.

Gol tercipta usai tembakan Marselino berubah arah begitu mengenai kaki Ferarri.

Baca juga: Profil Taufany Muslihuddin, Pencetak Gol Kemenangan Indonesia ke Gawang Vietnam

Vietnam yang sempat bisa menyamakan skor menjadi 2-2 berkat gol bunuh diri Bagas Kaffa (79’), pada akhirnya harus gigit jari usai kebobolan tembakan presisi Taufany Muslihuddin.

“Kalah pada menit-menit terakhir, saya harus katakan, skuad kami masih sangat muda, banyak pemain U20. Jadi, mereka tidak punya banyak pengalaman dan keberanian,” kata pelatih Vietnam, Philippe Troussier, dikutip dari The Thao 247.

Troussier juga begitu menyayangkan cara Vietnam kebobolan. Ia menyorot dua gol Indonesia yang diawali oleh lemparan ke dalam kencang Pratama Arhan.

“Vietnam kemasukan gol yang tidak perlu, dari lemparan ke dalam lawan. Penjelasan untuk dua gol kebobolan ini adalah permainan pemain yang tidak fokus dan kurang pengalaman,” ujar eks pelatih Jepang di Piala Dunia 2002 tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com