Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Derbi Makan Korban, AC Milan Lawan Spezia Tanpa 7 Pemain

Kompas.com - 12/05/2023, 23:30 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber Milan News

KOMPAS.com - Korban cedera AC Milan usai melakoni partai derbi kontra Inter Milan di Liga Champions terus berjatuhan. Rossoneri bakal menghadapi Spezia di pentas Serie A tanpa 7 pemain.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, memastikan timnya tak akan dibela oleh sejumlah pemain andalan dalam laga pekan ke-35 Serie A Liga Italia 2022-2023 kontra Spezia.

Partai Spezia vs Milan akan digelar di Stadion Alberto Picco, Sabtu (13/5/2023) pukul 23.00 WIB.

Laga tandang ke Stadion Alberto Picco cuma berjarak sekitar tiga hari dari duel derbi kontra Inter Milan pada leg pertama semifinal Liga Champions 2022-2023, Rabu (10/5/2023) kemarin.

Alhasil, Milan akan bertamu ke Spezia tanpa diperkuat sejumlah pemain kunci yang diterpa problem cedera sewaktu bersua Inter dalam Derby della Madonnina di Liga Champions.

Baca juga: Hasil AC Milan Vs Inter 0-2: Kombinasi Veteran 71 Tahun Menangkan Nerazzurri

Figur pertama yang dipastikan absen jelas adalah Ismael Bennacer. Ia merasakan masalah lutut dan tak bisa menuntaskan laga Milan vs Inter.

Bennacer diberitakan harus naik meja operasi, sehingga musim ini bisa dikatakan telah berakhir untuknya.

Korban AC Milan usai melakoni laga tensi tinggi melawan Inter bukan cuma Bennacer.

Dalam konferensi pers jelang laga kontra Spezia, Pioli memastikan Rade Krunic dan Junior Messias juga tak bisa masuk tim akhir pekan ini.

“Cedera Bennacer bukanlah yang kami inginkan, mengingat momen kompetisi musim ini dan krusialnya babak gugur (Liga Champions),” kata Pioli.

Baca juga: Hasil Milan Vs Inter 0-2, Permainan Hati dan Pikiran Pasukan Inzaghi

Sang pelatih AC Milan menyebut situasi Krunic dan Junior Messias sama dengan Rafael Leao.

Ketiga pemain itu tak akan bisa mentas dalam duel melawan Spezia. Sebagai informasi, Leao sudah mengalami masalah otot sejak pekan ke-34 kontra Lazio.

Sang sayap lincah asal Portugal kemudian melewatkan partai derbi melawan Inter di Liga Champions.

“Leao tak akan ada saat melawan Spezia. Namun, hari Minggu dia akan kembali bersama tim dan siap tampil dalam leg kedua melawan Inter. Hal yang sama berlaku untuk Krunic dan Messias,” tutur Pioli.

Berkaca dari pernyataan Pioli, artinya Milan akan menantang Spezia tanpa 7 pemain.

Selain Bennacer, Rafael Leao, Krunic, dan Junior Messias, figur senior semodel Zlatan Ibrahimovic serta Alessandro Florenzi juga masih menepi di ruang terapi.

Daftar absensi Milan dalam lawatan ke Spezia kian panjang seturut hukuman akumulasi kartu yang mendera bek muda, Malick Thiaw.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Milan News
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com